Live Streaming Vaksinasi Covid-19 Presiden Jokowi 13 Januari 2021

- 12 Januari 2021, 20:00 WIB
Presiden Jokowi akan mendapatkan suntikan vaksin Covid-19 perdana besok, 13 Januari 2021 yang akan ditayangkan langsung melalui layanan live streaming.*
Presiden Jokowi akan mendapatkan suntikan vaksin Covid-19 perdana besok, 13 Januari 2021 yang akan ditayangkan langsung melalui layanan live streaming.* /Foto:PMJ News/Biro Pers Sekretariat Presiden/

RINGTIMES BANYUWANGI – Presiden Joko Widodo (Jokowi) akan menerima vaksin pada besok 13 Januari 2021 dan akan dilakukan live streaming atau siaran langsung dari proses vaksinasi tersebut.

Jokowi menjadi penerima vaksin pertama di Indonesia yang bisa disaksikan langsung melalui live streaming vaksinasi Covid-19 dilakukan oleh Presiden Joko Widodo.

Disiarkannya proses vaksinasi melalui live streaming vaksinasi Covid-19 tersebut mengingat Jokowi ingin masyarakat mau dan tak takut untuk di vaksin.

Baca Juga: Besok! Stray Kids dan GOT7 Meriahkan Perayaan Ulang Tahun Shopee di TV Show Shopee 12.12 Birthday

Dijadwalkan pada 13 Januari 2021, Jokowi akan menerima vaksin sebelum dilakukannya vaksin secara serentak di seluruh wilayah di Indonesia melalui berbagai provinsi.

Hal ini disampaikan oleh Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden Bey Machmudin yang disampaikan melalui keterangan pers 12 Januari 2021.

Dalam keteranganya, Bey menyampaikan saat ini persiapan tengah dilakukan Sekretariat Presiden yang bekerja sama dengan Kemenkes untuk pelaksanaan vaksin yang akan dilakukan besok 13 Januari 2021.

Baca Juga: BREAKING NEWS, Black Box Sriwijaya Air SJ 182 Sudah Ditemukan

“Penyuntikan perdana akan disiarkan live streaming. Bisa lihat langsung besok,” kata Bey yang dikutip Ringtimesbanyuwangi.com dari Antara pada 12 Januari 2021.

Dikatakan bahwa lokasi untuk pelaksanaan vaksinasi tersebut akan diinformasikan lebih lanjut kepada media.

Presiden Jokowi akan mendapatkan vaksin bernama CoronaVac yang merupakan vaksin dari perusahaan Sinovac.

Sebelum vaksin diberikan kepada seluruh masyarakat, beberapa rangkaian dari vaksinasi dilakukan oleh sejumlah pihak terkait.

Baca Juga: Waspadai Gejala Stroke yang Terjadi pada Bayi dan Anak, Jangan diremehkan

Sebelumnya Majelis Ulama Indonesia (MUI) telah memberikan pernyataan tentang halal dan toyibnya vaksin CoronaVac dari Sinovac ini. Namun fatwa utuh belum dikeluarkan karena menunggu putusan BPOM dalam pemberian izin darurat penggunaan.

Hingga akhirnya BPOM memberikan izin penggunaan darurat atau EUA pada 11 Januari 2021 kemarin yang disampaikan langsung oleh Kepala BPOm, Penny K. Lukito.

“Vaksin CoronaVac sudah memenuhi persyarakat untuk mendapat EUA,” kata Penny.

Pennyu juga menjelaskan jika uji klinik yang dilakukan Bio Farma dan Sinovac yang berlangsung di Bandung menghasilkan efikasi atau kemanjuran mencapai 65,3 persen yang cukup efektif dalam menangkal Covid-19.

Setelahnya, MUI langsung mengeluarkan fatwa utuh bahwa CoronaVac bisa digunakan Umat Islam karena halal dan Toyib atau baik.

Baca Juga: Kematian Akibat Virus Corona Hari Ini Pecah Rekor, Jumlah Pasien Positif Mendekati Satu Juta

Sementara itu pelaksaan vaksinasi serentak di seluruh provinsi di Indonesia akan dilaksanakan pada 14 Januari 2021 dimulai dari sejumlah petinggi daerah dan tokoh penting lainnya.

Vaksinasi akan dilakukan secara bertahap sesuai dengan ketentuan yang telah dibuat mengingat adanya kategori yang menjadi prioritas dalam pemberian vaksin.

Baca Juga: Cara Mudah Menghilangkan Nyeri Saat Menstruasi Hanya dengan Jahe dan Cokelat

Sehingga mulai 14 Januari 2021 nanti masyarakat sudah bisa menerima vaksin yang ditujukan pada berbagai kategori masyarakat tersebut.***

Editor: Shofia Munawaroh

Sumber: Antara News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah