Mbak You Ramalkan Ekonomi Indonesia Bisa Normal Tahun 2024

- 16 Februari 2021, 19:45 WIB
Mbak You Kembali Peringatkan Soal Kecelakaan Pesawat Masih Ada Satu Lagi di Tahun 2021
Mbak You Kembali Peringatkan Soal Kecelakaan Pesawat Masih Ada Satu Lagi di Tahun 2021 /Tangkap layar/Instagram @mbakyou17/

RINGTIMES BANYUWANGI – Melihat kondisi ekonomi Indonesia yang semakin terpuruk karena adanya pandemi Covid-19 sejak setahun lalu, Mbak You kini menyampaikan terawangannya terhadap kondisi Indonesia.

Mengenai masa depan bangsa Indonesia, Mbak You menyebutikan jika kondisi ekonomi anjlok yang membuat Indonesia semakin terpuruk akibat pandemi yang tak kunjung usai.

Mbak You dalam ramalannya menyebutkan jika pandemi ini masih belum bisa berakhir sehingga kondisi manusia akan semakin terpuruk. Dengan hal ini, Mbak You mengingatkan bahwa manusia seharusnya bisa menyesuaikan diri dengan kondisi ini.

Baca Juga: ShopeePay dan Kitabisa.com Berbagi Kebahagiaan di Bulan Kasih Sayang Melalui Gerobak Usaha

Baca Juga: Sebut Perasaan Atta Halilintar Tak Murni Pada Aurel, Mbak You : Ada Kebutuhan Konten

“Tidak bisa berakhir akan terus ada di kehidupan kita karena ini pergantian peradaban. Kita harus bisa menyesuaikan imun dan kebiasaan dengan kondisi Corona saat ini,” tutur Mbak You yang diunggah dalam kanal YouTubenya.

Lebih lanjut lagi, Mbak You juga menjelaskan jika kehidupan akan kembali seperti kehidupan manusia di zaman dahulu.

Manusia tradisional yang selalu menyediakan air di depan rumah, meski hanya untuk mencuci tangan atau sekedar bersih-bersih diri sehingga bisa membersihkan virus sebelum masuk ke dalam rumah dan tidak menyimpannya di rumah bersama keluarga tercinta.

Seperti yang telah dipublikasikan sebelumnya dalam Lingkarmadiun.com dengan judul Pandemi Corona Tak Akan Berakhir, Mbak You Prediksi Ekonomi Indonesia Kembali Normal Tahun 2023-2024

Selaib itu, Mbak You juga menyadari jika dampak dari pandemi Covid-19 ini telah membuat ekonomi Indonesia menjadi berantakan dan semakin terpuruk karena masyarakatnya susah untuk mencari rezeki.

“Kondisi seperti ini kita berjuang mencari rezeki dengan menciptakan lapangan kerja sendiri," tutur Mbak You.

Baca Juga: Deddy Corbuzier Kesal dengan Pengakuan Mbak You, Sebut Ia Sakit Jiwa Banyak Halusinasi

Baca Juga: 2021 Bencana Alam Akan Banyak Terjadi, Berikut 10 Prediksi Mbak You

Selanjutnya, Mbak You juga tak luput menyampaikan kabar bahagia melalui ramalannya jika ekonomi Indonesia akan mengalami peningkatan di tahun 2021 dan bisa kembali normal seperti semula masih membutuhkan waktu hingga 2-3 tahun lagi.

Mbak You menjelaskan, “2021 ada peningkatan ekonomi dan perlu waktu 2 sampai 3 tahun untuk kembali sempurna.

Dengan demikian, keterpurukan ekonomi Indonesia bisa kembali bangkit menurut ramalan Mbak You.***(Aisyah Rahmatul Fajrin/Lingkarmadiun.com)

 

 

Editor: Kurnia Sudarwati

Sumber: Lingkar Madiun


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah