Calon Pengantin dapat BLT Rp3,5 Juta dari Pemerintah, Segera Cek Disini

- 6 Maret 2021, 06:30 WIB
Pemerintah akan menyalurkan BLT Rp3,5 juta kepada para calon pengantin
Pemerintah akan menyalurkan BLT Rp3,5 juta kepada para calon pengantin /Pixabay/StockSnap

Berdasarkan data penduduk yang mengalami kemiskinan di Indonesia, diketahui pada Maret 2020 mengalami peningkatkan jumlah sebesar 0,56 persen.

Selain peningkatan jumlah penduduk miskin, pengangguran di Indonesia saat ini juga meningkat yaitu berjumlah 9,77 juta orang dari angkatan kerja yang berjumlah 138,22 juta orang.

Baca Juga: Bioterorisme Jadi Pandemi Berikutnya Menurut Bill Gates, Mungkinkah Senjata Perang Dunia 3?

Untuk menyalurkan BLT calon pengantin ini, pemerintah akan memilih daerah percobaan terlebih dahulu berdasar wilayah dengan tingkat kemiskinan paling tinggi di Indonesia.

Sebagaimana yang telah diberitakan sebelumnya dalam mantrasukabumi.pikiran-rakyat.com dengan judul Pemerintah Bagikan BLT Sebesar Rp3,5 Juta untuk Calon Pengantin

Kementerian Sosial, Kementerian Agama, serta Data Kependudukan dan Catatan Sipil (Dukcapil) akan melakukan sinkronisasi data para calon pengantin yang tergolong sebagai penduduk miskin di Indonesia dan nantinya mendapatkan BLT dari pemerintah.

Baca Juga: 5 Jenis BLT yang Cair Hingga Akhir Januari 2021, Cek Segera

“Bila diperlukan misalnya Perpres, Permen, atau surat edaran bersama sebagai aspek legal maka ini harus disiapkan agar yang menjadi amanat dari Pak Menko terkait Kartu Prakerja bagi catin bisa segera diimplementasikan,” ujar Satya.

Untuk nominal BLT yang akan diperoleh para calon pengantin dari pemerintah bernilai sama seperti program Kartu Prakerja yang telah disalurkan kepada masyarakat.

Selama empat bulan berturut-turut, calon pengantin yang menerima BLT dari pemerintah akan memperoleh uang sejumlah Rp600 ribu tiap bulannya dan Rp1 juta untuk insentif pelatihan.***(Idham Nur Indrajaya/Mantrasukabumi.Pikiran-Rakyat.com)

Halaman:

Editor: Suci Arin Annisa

Sumber: mantrasukabumi.pikiran-rakyat.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x