Tanggapi Pertanyaan Kalangan Militer, Moeldoko: TNI Harusnya Tak Mudah Diprovokasi

- 31 Maret 2021, 15:49 WIB
Moeldoko jawab pertanyaan kalangan militer
Moeldoko jawab pertanyaan kalangan militer ///Instagram/dr_Moeldoko

RINGTIMES BANYUWANGI – Kepala Staf Presiden (KSP) yang juga Ketua Umum Partai Demokrat versi KLB, Moeldoko baru-baru ini membeberkan keputusannya menerima hasil KLB Demokrat di Deliserdang yang kemudian mengangkatnya sebagai Ketum.

Hal ini disampaikannya dalam sebuah video yang diunggahnya di akun Instagram pribadinya @dr_moeldoko pada Selasa, 30 Maret 2021.

Hal ini diyakini untuk menjawab banyak pertanyaan dari kalangan militer kepada dirinya.

Menurut keterangannya, hal tersebut adalah hak politisnya sebagai seorang sipil sehingga dirinya mau menerima putusan KLB Deliserdang.

Baca Juga: Diskon Hingga 90% PLUS Voucher, Belanjaan Kamu Jadi Lebih Murah Lagi di Shopee Murah Lebay!

Baca Juga: AHY Tetap Jadi Ketum Partai Demokrat, Kemenkumham Resmi Tolak Hasil KLB Pimpinan Moeldoko

"Pilihan saya ini adalah hak politik saya sebagai seorang sipil," ujar Moeldoko yang juga merupakan mantan Panglima TNI, dikutip Ringtimesbanyuwangi.com dari Instagram pribadinya.

Sebelumnya pada awal video tersebut, terpampang pertanyaan "Ada kalangan militer yang mempertanyakan langkah Anda di bagaimana Anda menyikapinya?"

Moeldoko sontak menanggapi, menurutnya seseorang harus kritis melihat hal tersebut lantaran tentu seorang Prajuri TNI tidak mudah diprovokasi.

Halaman:

Editor: Shofia Munawaroh


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x