Cegah Penyebaran Virus Corona, Mapolda Jabar Ubah Pola Besuk Tahanan dengan Video Call

- 28 Maret 2020, 21:20 WIB
ILUSTRASI telepon, video call.*
ILUSTRASI telepon, video call.* /PIXABAY/

RINGTIMES - Mencegah penyebaran virus corona kepolisian mengubah cara pola besuk tahanan semisal di Mapolda Jabar. Keluarga yang ingin bertatap muka langsung dengan tahanan kini diubah dengan cara baru yaitu video call.

"Jadi di Polda Jabar sudah disiapkan perangkatnya untuk keluarga yang ingin membesuk tahanan berupa video call.

Penggunaan video call ini adalah sebagai cara menghindari kontak fisik sebagai salah satu penyebab penyebaran virus corona," kata Kabid Humas Polda Jabar, Komisaris Besar Polisi, Saptono Erlangga Waskitoroso saat dihubungi pada Jumat 27 Maret 2020.

Baca Juga: Berani Selamatkan Nyawa, 15.000 Mahasiswa Jadi Relawan COVID-19

Menurut Erlangga pemberlakuan besuk via video call ini sudah sejak beberapa hari ke belakang.

Sementara saat disinggung sampai kapan, Erlangga belum bisa memastikan hanya saja kata dia, pemberlakuannya hingga pandemi virus corona ini mereda.

"Ya ini kan sebagai bentuk pencegahan meluasnya virus ini, jadi bagi keluarga tahanan saya minta untuk bersabar sebentar.

Baca Juga: Petugas Medis Australia: Kuku Panjang Bisa Jadi Sarang Virus Corona

Pola besuk seperti ini kan tidak selamanya ya yang seperti saya bilang tadi, penerapannya hingga status tanggap darurat virus corona selesai," katanya.

Erlangga juga menyampaikan sebenarnya dengan cara video call ini justru bisa menyelamatkan tahanan.

Halaman:

Editor: Dian Effendi

Sumber: Pikiran-Rakyat.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x