UPDATE, Satu Orang Lagi Anggota DPRD Sumut Positif COVID-19

- 7 April 2020, 13:30 WIB
/


RINGTIMES - Anggota DPRD Sumut dari daerah pemilihan Sumut 5 (Asahan, Batubara Tanjungbalai), ES beserta istrinya dinyatakan positif COVID -19.

"Benar beliau saat ini sudah diisolasi di RS Martha Friska, sejak Senin malam," ujar Juru Bicara Gugus Tugas Covid-19 Sumut, dr Aris Yudhariansyah di Medan, Selasa.

Aris yang juga Sekretaris Dinkes Sumut⁩ itu tidak merinci bagaimana hasil pemeriksaan terhadap anak-anak anggota DPRD Sumut tersebut.

Baca Juga: Pulang dari Malang, Warga Banyuwangi Kota Langsung PDP Corona

Status positif anggota DPRD Sumut itu menambah deretan anggota dewan yang terserang COVID-19, sebelumnya ada M Aulia Rizky Agsa.

Kasubbag Humas RSUP H Adam Malik, Rosario Dorothy Simanjuntak menyebutkan jumlah pasien positif COVID-19 yang sembuh dirawat di rumah sakit itu bertambah.

Pada hari Senin, 6 Maret 2020, pasien yang sembuh ada satu orang dengan jenis kelamin laki-laki. "Jadi sudah tiga pasien positif COVID-19 yang sembuh," katanya.

Baca Juga: Perantau Lumajang yang Nekat Mudik Akan Dikarantina 14 Hari

Namun, satu dari ketiganya yakni anggota DPRD Sumut M Aulia Rizky Agsa masih menunggu hasil pemeriksaan Polymerase Chain Reaction (PCR) di Laboratorium Balitbangkes, Jakarta.

“Begitu juga dengan jumlah pasien positif yang masih dirawat masih 12 orang," katanya.

Halaman:

Editor: Dian Effendi

Sumber: Permenpan RB


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah