Beginilah Tanggapan Kepala BNPB Mengenai Ramainya Mall dan Pasar

- 20 Mei 2020, 21:15 WIB
KEPALA Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Doni Monardo.*
KEPALA Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Doni Monardo.* /ANTARA/

RINGTIMES BANYUWANGI  - Kini Menjelang Hari Raya Idul Fitri 1441 Hijriah, beberapa tempat perbelanjaan seperti pasar dan mall di beberapa daerah mulai terlihat ramai.

Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), Letnan Jenderal TNI Doni Monardo mangaku sangat prihatin mengingat masa Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) pun diketahui masih berlaku.

"Saya sangat prihatin, karena masih ada masyarakat yang tidak mematuhi protokol kesehatan," ucap Doni dalam konferensi persnya dikutip Pikiran-Rakyat.com dari kanal YouTube Sekretariat Kabinet RI yang diunggah pada Rabu, 20 Mei 2020.

Baca Juga: Sengaja Diciptakan? Beginilah Tanggapan Bossman Mardigu Mengenai Covid-19

Sumber Berjudul: Mall dan Pasar Ramai Jelang Lebaran meski Masih PSBB, Kepala BNPB: Saya Sangat Prihatin

Menurut Doni, jika masyarakat secara bersama-sama menanggapi COVID-19 ini dengan serius, maka kasusnya pun dapat menurun.

"Kalau kita dalam dua minggu terakhir ini sunggh-sungguh, serius, maka kasus bisa turun lagi, artinya tingkat risikonya semakin kecil," ujarnya.

Namun, Doni mengaku sangat khawatir terhadap masyarakat yang masih kurang peduli dengan adanya COVID-19 dan juga risiko yang akan didapatnya.

Baca Juga: Besok!! Slank Akan Adakan Konser dengan Najwa Shihab Dirumah Saja?

Halaman:

Editor: Sophia Tri Rahayu

Sumber: Pikiran-Rakyat.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x