Bantu Masyarakat, Komunitas Jember Buat Toko Baju dan Perkakas Gratis

- 7 Juni 2020, 14:39 WIB
Toko Gratis di Jember
Toko Gratis di Jember /

RINGTIMES BANYUWANGI— Komunitas Jember berupaya membantu warga yang kurang beruntung di tengah krisis ekonomi, disaat pandemi wabah virus corona banyak dilakukan dengan berbagai cara.

Salah satunya dengan membangun Toko Gratis seperti yang digelar oleh komunitas alumni SMAN 4 Jember 'Favourite'.

Dikutip Pikiran-Rakyat.com dari KabarBesuki.com, toko ini berlokasi di Jalan Cadika Gang VI RT 3/RW 4, Kelurahan Sempusari, Kecamatan Kaliwates, Kabupaten Jember.

Baca Juga: Wali Kota Pro-Tiongkok yang Kalah Pemilu Presiden Telah diusir Rakyat Taiwan

Di sini, tersedia berbagai kebutuhan masyarakat mulai dari pakaian hingga perkakas rumah tangga.

Warga yang kurang mampu dan benar-benar memerlukan bisa dibeli tanpa membayar.

“Hal ini dimaksudkan agar dapat membantu meringankan beban masyarakat akibat dampak Covid-19,” jelas Veny Elvira, salah satu pengurus komunitas.

Baca Juga: Gara-gara Menghadiri Hajatan, Bayi 50 Hari Sudah Tertular Virus Corona

Selain berasal dari para alumi lintas angkatan, komunitas itu pun mendapatkan banyak sumbangan dari berbagai kalangan untuk membantu warga lainnya.

“Kami terbuka lebar bagi para donatur yang ingin ikut menyumbangkan dipersilahkan. Semoga kegiatan sosial ini semoga dapat bermanfaat bagi masyarakat,” pungkasnya.

Halaman:

Editor: Sophia Tri Rahayu

Sumber: Pikiran-Rakyat.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x