Bersiaplah Mulai Besok, Sambut HUT RI ke-75, PT KAI Beri Diskon Tiket

- 5 Agustus 2020, 20:30 WIB
PT KAI beri diskon hingga 25 persen untuk perjalanan kereta api jarak jauh.
PT KAI beri diskon hingga 25 persen untuk perjalanan kereta api jarak jauh. /Dok. KAI

Selain itu, kata dia, pelanggan yang berangkat menggunakan KA Promo HUT ke-75 RI tersebut pada tanggal 17 Agustus 2020 berhak mengikuti undian dengan hadiah voucher tiket KA.

"KAI menyediakan 17 voucher tiket pada masing-masing KA Promo HUT ke-75 RI yang dapat digunakan untuk naik Kereta Api Kelas Eksekutif ke semua jurusan secara gratis," ujarnya.

Berbagai promo menarik ini bertujuan untuk memberikan peningkatan pelayanan kepada pelanggan. Melalui promo tersebut, KAI berharap minat masyarakat akan layanan kereta api akan semakin meningkat dengan tetap menerapkan protokol kesehatan yang ketat.

Baca Juga: Seorang Wanita Sengaja Bakar Bendera Merah Putih, Sebab Tak Terima Indonesia Diakui PBB

Pada masa Adaptasi Kebiasaan Baru, KAI tetap menerapkan protokol kesehatan yang ketat dalam perjalanan seperti pelanggan diharuskan menunjukkan Surat Bebas COVID-19 (Tes PCR/Rapid Test) yang masih berlaku (14 hari sejak diterbitkan).

Atau surat keterangan bebas gejala seperti influenza (influenza-like illness) yang dikeluarkan oleh dokter Rumah Sakit/Puskesmas, bagi daerah yang tidak memiliki fasilitas tes PCR dan/atau rapid test.

Penumpang wajib memakai masker, suhu tidak melebihi 37,3 derajat, dalam kondisi sehat (tidak demam, batuk, flu, dan sesak nafas), serta mengimbau pelanggan untuk memakai pakaian lengan panjang.

Baca Juga: Rekomendasi Tas Branded Harga Terjangkau yang Bisa Kamu Miliki di Tahun 2020

Pelanggan KA Jarak Jauh juga diharuskan mengenakan face shield selama dalam perjalanan hingga meninggalkan area stasiun tujuan.

Bagi pelanggan dewasa, face shield akan disediakan KAI. Sedangkan pelanggan dengan usia di bawah 3 tahun (infant) agar membawa face shield pribadi.( Kiki Kurnia / Galamedia News)

Halaman:

Editor: Firda Marta Rositasari

Sumber: Galamedianews


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x