Cek Informasi Dollar ke Rupiah Hari Ini 15 Oktober 2020

- 15 Oktober 2020, 19:01 WIB
Kurs dollar-rupiah hari ini
Kurs dollar-rupiah hari ini /Wartaekonomi/

RINGTIMES BANYUWANGI-Nilai tukar rupiah yang ditransaksikan antarbank di Jakarta, diprediksi bergerak stagnan pada 15 Oktober 2020.

Stagnannya nilai tukar rupiah ini seiring dengan potensi tertundanya kesepakatan atas stimulus lanjutan dari Amerika Serikat.

15 Oktober 2020 pagi hari skeitar pukul 9.43 WIB, rupiah berada di level Rp14.7128 terhadap dollar Amerika Serikat atau sama dengan nilai tukar pada penutupan hari sebelumnya.

Baca Juga: Daftar Sekarang, Satu Juota Kuota Pendaftaran CPNS Dibuka Untuk Tahun 2021

Hingga pukul 18.53 WIB, nilai tukar rupiah terhadpa dolar berada di angka Rp14.778,50 per satu dollar AS.

"Isu stimulus AS mungkin memberikan tekanan untuk rupiah setelah Menteri Keuangan AS memberikan penegasan bahwa kesepakatan stimulus bakal terjadi setelah pemilu presiden karena banyak perbedaan yang belum disepakati," kata Kepala Riset dan Edukasi Monex Investindo Futures Ariston Tjendra di Jakarta, Kamis 15 Oktober 2020, dikutip ringtimesbanyuwangi.com dari ANTARA.

Baca Juga: Jumlah Halaman Draf UU Cipta Kerja Berbeda, Ini Kata Wakil DPR RI

Ariston juga menyampaikan jika pasar turut mewaspadai rencana demo buruh yang akan berlangsung hingga satu minggu kedepan.

"Tapi di sisi lain aksi net buy asing di pasar saham Indonesia bisa membantu penguatan rupiah terhadap dolar AS," kata Ariston Tjendra.

Halaman:

Editor: Ikfi Rifqi Arumning Tyas

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x