Didominasi Motor, Jumlah Pemudik Yang Menyeberang ke Banyuwangi Naik 45 Persen

- 17 April 2023, 18:02 WIB
Antrian pemudik yang hendak melakukan penyeberangan menuju ke Banyuwangi
Antrian pemudik yang hendak melakukan penyeberangan menuju ke Banyuwangi /Fitri Anggiawati/

RINGTIMES BANYUWANGI- Jumlah penumpang kapal penyeberangan feri lintas Ketapang-Gilimanuk,Bali mengalami lonjakan signifikan yakni hingga 45 persen.

PT ASDP Indonesia Ferry (Persero) Cabang Ketapang, Banyuwangi mencatat lonjakan besar terjadi pada sekitar H-7 Hari Raya atau Jumat, 14 April 2023 dan Sabtu, 15 April 2023.

“Jumlah penumpang mencapai 21.987 orang. Sementara sehari sebelumnya sekitar 15.080 orang,” ungkap Humas ASDP Cabang Ketapang-Gilimanuk Roodhin Firmana kepada media pada Minggu, 16 April 2023.

Baca Juga: Jadi Pilot Project Sertifikasi Halal Nasional, Dua Rumah Potong Hewan di Banyuwangi Lolos Audit

Roodhin membeberkan bahwa dari jumlah tersebut, mayoritas penumpang adalah pengguna sepeda motor yang jumlahnya naik dua kali lipat lebih.

“Dari 1.705 kendaraan menjadi 3.051 kendaraan dalam periode yang sama,” ujarnya.

Selain itu, kebanyakan para pemudik juga memanfaatkan waktu pada malam hari untuk menyeberang dari Pelabuhan Gilimanuk, Bali untuk menuju Pelabuhan Ketapang, Banyuwangi.

Hal itu disebutnya karena para pemudik biasanya menghindari antrean di bawah sinar terik matahari, terutama karena masih dalam waktu berpuasa.

Seperti yang diungkapkan Mitro, warga asli Kecamatan Pesanggaran yang juga memilih untuk melakukan penyeberangan pada malam hari.

Halaman:

Editor: Dian Effendi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x