Ke Banyuwangi, Menteri Kominfo Resmikan Pemancar Digital TVRI dan Tinjau Smart Kampung

- 19 November 2023, 17:59 WIB
Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo), Budi Arie Setiadi, melakukan kunjungan kerja ke Banyuwangi
Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo), Budi Arie Setiadi, melakukan kunjungan kerja ke Banyuwangi /Lailatul Khomsiyah/Ringtimes/

Sementara Bupati Ipuk menyambut baik program tersebut. Di Banyuwangi sendiri terdapat masyarakat yang tinggal di kawasan hutan dan perkebunan, sehingga belum mendapat akses jaringan telekomunikasi. 

Baca Juga: Melihat Kampung Bebek di Banyuwangi, Berdayakan Warga Mampu Produksi 2000 Ekor Bebek Potong Per Hari

"Di Banyuwangi ada beberapa daerah blank spot seperti masyarakat yang tinggal di kawasan hutan dan perkebunan. Kami berterima kasih kepada Pak Menteri yang sekiranya akan memfasilitasi BTS, sehingga akses telekomunikasi bisa mencakup semua daerah di Banyuwangi. Ini penting karena erat kaitannya dengan penyebaran informasi," kata Ipuk.

Saat di Banyuwangi, Menteri Budi juga berkesempatan meninjau pelaksanaan Smart Kampung di Desa Bomo, Kecamatan Blimbingsari. Dia melihat pelayanan administrasi yang dilakukan oleh aparat desa setempat, juga mengecek Anjungan Dukcapil Mandiri (ADM). (*)  

 

Halaman:

Editor: Dian Effendi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah