Media Pembelajaran Menjadi Sarana Penting Dalam Proses Belajar Mengajar

- 11 Agustus 2020, 09:20 WIB
Belajar di Perpustakaan
Belajar di Perpustakaan /Instagram.com/@sman1kretek

RINGTIMES BANYUWANGI- Media pembelajaran adalah alat bantu proses belajar mengajar yang dapat dipergunakan untuk merangsang pikiran, perasaan, perhatian dan kemampuan atau ketrampilan pebelajar sehingga dapat mendorong terjadinya proses belajar.

Menurut Briggs (1977) media pembelajaran adalah sarana fisik untuk menyampaikan isi/materi pembelajaran seperti : buku, film, video dan sebagainya.

Kemudian menurut National Education Associaton(1969) mengungkapkan bahwa media pembelajaran adalah sarana komunikasi dalam bentuk cetak maupun pandang-dengar, termasuk teknologi perangkat keras.

Baca Juga: Hamid Rusdi dan Perjuangannya di Tanah Malang

Dalam melakukan pembelajaran, setiap guru hendaknya memiliki media pembelajaran.

Media pembelajaran merupakan komponen pembelajaran yang meliputi bahan dan peralatan.

Dikutip ringtimesbanyuwangi.com dari igi.or.id, menjelaskan bahwa banyak sekali peran dari media dalam pembelajaran, antara lain pembelajaran akan lebih menarik perhatian peserta didik sehingga dapat menimbulkan motivasi belajar  dan memungkinkan peserta didik menguasai tujuan pembelajaran lebih baik.

Selain itu metode mengajar akan lebih bervariasi, tidak semata-mata komunikasi verbal melalui penuturan kata-kata oleh guru, sehingga peserta didik tidak bosan dan guru juga tidak kehabisan tenaga apalagi bila guru mengajar setiap jam pelajaran.

Baca Juga: Jadwal acara TRANS 7 Selasa, 11 Agustus 2020 yang menghibur, ‘Opera Van Java’ Kembali Hadir

Peran media dalam pembelajaran selanjutnya adalah membuat peserta didik lebih banyak melakukan kegiatan belajar, dan aktivitas lainnya seperti mengamati, melakukan, mendemonstrasikan, dan sebagainya.***

Editor: Dian Effendi

Sumber: Kemendikbud


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x