Klasifikasi Cabang Olahraga Sepak Bola Pria di Olimpiade Tokyo 2020

- 14 Juli 2021, 15:00 WIB
Olimpiade Tokyo 2020 akan berlangsung pada bulan Juli ini dengan beberapa cabor, salah satunya sepak bola pria
Olimpiade Tokyo 2020 akan berlangsung pada bulan Juli ini dengan beberapa cabor, salah satunya sepak bola pria /Tangkapan layar instagram / sportahub/

RINGTIMES BANYUWANGI – Olimpiade Tokyo 2020 merupakan kompetisi olahraga terbesar kelas Dunia, yang semula dijadwalkan akan berlangsung pada tahun 2020.

Namun karena adanya pandemi dan akses untuk keluar negara sangat terbatas, maka Olimpiade Tokyo 2020 di re-schedule dan akan berlangsung pada tanggal 23 Juli tahun ini.

Dilansir dari berbagai sumber pada 14 Juli 2021, berikut klasifikasi cabor sepak bola pria pada Olimpiade Tokyo 2020.

Baca Juga: Olimpiade Tokyo 2020: Profil dan Head to Head Atlet Bulu Tangkis Tunggal Putra, Jonatan Christie

Lebih dari 200 negara yang akan bertarung dalam beberapa cabor untuk memperebutkan medali dalam ajang olahraga terbesar ini.

Pada Olimpiade Tokyo 2020 ini, Indonesia hanya berhasil mengirimkan total 28 atlet pada delapan cabang olahraga.

Cabang olahraga yang diikuti Indonesia antara lain, bulu tangkis, atletik, panahan, menembak, cabang rowing, angkat besi, dan cabang renang.

Baca Juga: Survei Olimpiade Tokyo 2020: Hanya 22 Persen Warga Jepang yang Setuju

Salah satu cabor yang akan dinantikan dalam Olimpiade Tokyo 2020 ini adalah, cabang olahraga sepak bola pria.

Namun sayangnya, Indonesia tidak berhasil lolos dalam babak kualifikasi sehingga tidak dapat mengikuti pertandingan Olimpiade Tokyo 2020 dengan cabor Sepak Bola Pria.

Ada 16 negara yang berhasil lolos, dan akan bertanding untuk memperebutkan medali cabor Sepak Bola Pria dalam Olimpiade Tokyo.

Baca Juga: Hasil Drawing Sepakbola Pria Olimpiade Tokyo 2020

Negara tersebut antara lain, Jepang, Afrika Selatan, Meksiko, Prancis, Selandia Baru, Korea Selatan, Honduras, Romania, Mesir, Spanyol, Argentina, Australia, Brazil, Jerman, Pantai Gading, dan Arab Saudi.

Klasifikasi Grup Sepak Bola Pria Olimpiade Tokyo 2020

Grup A: Jepang, Afrika Selatan, Meksiko, dan Prancis

Grup B: Selandia Baru, Korea Selatan, Honduras, dan Romania

Grup C: Mesir, Spanyol, Argentina, Australia

Grup D: Brazil, Jerman, Pantai Gading, dan Arab Saudi

***

Editor: Ikfi Rifqi Arumning Tyas


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah