Inilah 4 Makanan Sehat yang Mampu Menghilangkan Stres dan Depresi

1 Februari 2021, 20:40 WIB
Ilustrasi makanan sehat yang menghilangkan stres dan depresi /Pixabay/mattyphotographyy/

RINGTIMES BANYUWANGI – Ada berbagai makanan sehat yang berkhasiat untuk menghilangkan stres hingga depresi.

Depresi ataupun stres bisa disebabkan oleh banyak hal salah satunya lingkungan sekitar. Ada beberapa cara untuk menghilangkan stres yakni dengan mengonsumsi makanan sehat.

Sebuah penelitian membuktikan bahwa gejala orang yang sedang depresi sedang hingga berat menjadi membaik ketika mengonsumsi makanan yang lebih sehat selama 12 minggu.

Baca Juga: Cara Mengelola Depresi dan Stres Selama Pandemi dengan Rutinitas Harian

Seperti yang dilansir Ringtimesbanyuwangi.com dari laman Lifehack pada Senin, 1 Februari 2021, berikut ini makanan sehat yang dapat menghilangkan stres hingga depresi.

1. Sayuran

Seperti yang kita ketahui, sayuran adalah makanan yang menyehatkan dan ternyata juga berkhasiat untuk menghilangkan stres dan depresi.

Sayuran yang memiliki daun gelap mengandung folat yang dibutuhkan oleh orang-orang yang sedang mengalami depresi.

Baca Juga: Waspadai, Sering Marah hingga Depresi Bisa Memicu Penyakit Jantung

Sayuran juga mengandung berbagai vitamin yang dapat menjaga fungsi otak dan memperkuat sistem kekebalan tubuh.

Sayuran bayam, kangkung ataupun wortel dapat meningkatkan mood Anda, sehingga depresi perlahan dapat dihilangkan.

2. Ikan laut

Ikan laut yang dapat menghilangkan stres dan depresi adalah jenis ikan laut yang berminyak seperti salmon, sarden, tuna dan makarel.

Baca Juga: 9 Gejala Depresi yang Mudah Dikenali pada Anak, Ini Cara Mengatasinya

Ikan-ikan tersebut mengandung vitamin D yang tinggi. Menurut beberapa penelitian, vitamin D berperan penting dalam mengatur suasana hati dan menangkal depresi.

Selain mencoba ikan laut untuk menghilangkan depresi, Anda bisa mengonsumsi makanan lain yang kaya akan vitamin D seperti kuning telur, hati sapi, dan berbagai jenis produk susu.

3. Kacang kenari

Kacang kenari kaya akan omega 3 yang dapat mendukung kesehatan otak dan juga menurunkan tekanan darah.

Baca Juga: Mampu Atasi Penyakit Kronis, Daun Bidara Juga Bisa Ringankan Depresi

Menurut penelitian, orang yang mengonsumsi seperempat kacang kenari setiap hari memiliki skor depresi yang lebih rendah.

Sehingga untuk menangkal stres dan depresi, Anda bisa mencoba mengonsumsi kacang kenari dengan tambahan susu yang kaya akan vitamin D.

4. Daging unggas

Daging unggas yang bermanfaat untuk menghilangkan depresi dan stres adalah dagim ayam kalkun.

Baca Juga: Manfaat Bunga Telang Atasi Depresi, Simak Resep Sederhana untuk Obat herbal

Selain tinggi protein, daging ini juga rendah lemak yang dapat menjaga kesehatan.

Kandungan daging ayam kalkun yang paling bermanfaat adalah triptofan. Tubuh menggunakan triptofan untuk membantu menghasilkan melatonin.

Melatonin adalah hormon yang membantu mengatur siklus tidur, dan serotonin dalam daging ayam kalkun dapat membantu mengatur nafsu makan dan suasan hati.

Baca Juga: 5 Makanan Super untuk Mendukung Diet Sehat, dan Mengurangi Depresi

Anda tidak harus selalu makan ayam kalkun setiap hari untuk menghilangkan depresi dan stres. Tetapi memasukkannya dalam menu makanan tidak ada salahnya untuk keseimbangan tubuh yang sehat.***

Editor: Shofia Munawaroh

Sumber: LifeHack

Tags

Terkini

Terpopuler