Mengonsumsi Buah ini Membuat Kulit Wajah Cerah Alami

8 Agustus 2020, 18:30 WIB
Buah buahan /

RINGTIMES BANYUWANGI - Hanya ingin mendapatkan kulit putih yang instan, kita mencampurkan segala produk dengan bahan-bahan aktif yang sebenarnya tidak boleh dipakai berbarengan.

Alih-alih kulit putih mulus, malah kusam dan berjerawat yang kita dapat.

Kulit kita menjadi serentan ini karena gaya hidup dan ketidak pedulian terhadap 'tingkat' stres yang dialami kulit.

Baca Juga: Dari mana Asalnya Latah? Begini Penjelasannya

Cara terbaik dan paling aman untuk kulit adalah mengonsumsi buah-buahan. Kalau bisa, buatlah masker alami yang terbuat dari buah-buahan dan pakai satu hingga dua kali seminggu.

1. Lemon

Lemon adalah buah yang memiliki zat pemutih alami. Buah ini kaya akan vitamin C dan antioksidannya yang sangat kuat membantu mengeluarkan racun dan melindungi kulit dari hiperpigmentasi.

Jadi, kalau terdapat pigmentasi yang tidak merata, bintik-bintik hitam, bekas jerawat lemon bisa jadi solusinya.

Anda bisa menggunakan lemon di dalam minuman sehari-hari untuk mendapatkan efeknya secara optimal. Dengan begitu, lemon akan mencerahkan kulit Anda secara alami.

Baca Juga: Penyebab Ledakan Dashyat di Beirut Diduga Berasal dari Bom, Rudal, atau Gangguan Eksternal Lainnya

2. Pisang

Siapa yang tidak kenal dengan buah kaya serat satu ini? Pisang merupakan buah yang juga kaya akan vitamin A, C, E, K, serta mineral seperti kalium, kalsium, fosfor dan magnesium.

Semua vitamin dan mineral ini sangat dibutuhkan untuk menjaga kelancaran proses metabolisme dalam tubuh.

Namun bukan hanya itu, pisang ternyata dikenal sebagai pelembab alami yang memiliki sifat antioksidan dan antimikroba.

Maka itu, pisang dipercayai sebagai buah yang bisa membuat kulit glowing secara alami alias bisa mencerahkan kulit tanpa perlu repot.

Baca Juga: Susah BAB?, Coba Tips Dibawah ini Agar tidak Sembelit

3. Pepaya

Buah yang terkenal dengan manfaatnya mencegah sembelit ini bukan hanya baik untuk pencernaan. Makan pepaya pun bisa membuat kulit Anda akan lebih glowing secara alami.

Pepaya mengandung banyak vitamin dan mineral, mulai dari vitamin A, C, asam pantotenat, folat, tembaga, magnesium, serta kalium.

Pepaya juga mengandung enzim yang membantu mencegah kerusakan kulit dari radikal bebas dan sebagai anti bakteri. Enzim ini adalah enzim papain, dan chymopapain.

Baca Juga: Loker Banyuwangi 2020 : dr. Claudia Membutuhkan Asisten Dokter Lulusan D3

Peribahasa tentang makan satu buah apel sehari, dapat menjauhkan Anda dari penyakit ternyata memang bukan kabar burung.

Kandungan vitamin A, C, kalium, kalsium, dan magnesium apel inilah yang jadi kekuatan utamanya. Paduan vitamin A dan C ini pula yang bisa membantu mencerahkan warna kulit Anda secara alami.

Bagian buah maupun kulit apel juga kaya akan antioksidan yang bisa menangkal radikal bebas berbahaya bagi sel-sel tubuh, termasuk sel kulit. Kulit jadi jauh lebih sehat dengan makan apel secara rutin.

4. Centella Asiatica

Centella Asiatica bukanlah buah melainkan tumbuhan yang sering dijadikan bahan aktif dalam produk skin care. Tumbuhan ini terkenal dengan efeknya yang bisa mempercepat proses regenerasi kulit.

Baca Juga: Muhammad Zafir Zakir Alfarizi, Anak Joko Widodo, Ditemukan dalam Kondisi Tak Bernyawa

Dengan lebih cepatnya proses regenerasi, ini membuat pembentukan kulit baru semakin cepat, alhasil sel-sel kulit mati yang membuat wajah Anda kusam jadi cepat berganti.

Maka itu, bahan ini juga termasuk tumbuhan yang tidak bisa disepelekan khasiatnya untuk mencerahkan kulit.

5. Alpukat

Alpukat adalah buah yang kaya vitamin A, E, C, K, B6, B1, folat, dan asam pantotenat. Selain itu, alpukat memiliki sifat antioksidan kuat yang dapat membantu mencegah kerusakan DNA dalam sel tubuh termasuk mencegah kerusakan sel kulit.

Bukan hanya itu, alpukat adalah buah yang kaya lemak sehat.

Baca Juga: Pesawat Boeing 737 Terbelah Menjadi Dua, Setelah Bawa Pulang Warga India Terdampar Akibat Covid-19

Lemak sehat dalam alpukat inilah yang dapat membantu mempertahankan elastisitas kulit, mengurangi peradangan, dan mempercepat penyembuhan iritasi atau luka.

Maka itu, alpukat merupakan buah yang sangat ampuh membentuk kulit wajah yang cerah alami.

Itulah beberapa manfaat dari buah-buahan yang bisa kalian gunakan untuk mencerahkan kulit segar dan cerah alami.***

Editor: Firda Marta Rositasari

Tags

Terkini

Terpopuler