Tak Perlu Obat, Manfaat Seledri untuk Atasi Berbagai Penyakit, Turunkan Kolesterol

11 Agustus 2020, 18:30 WIB
seledri /

RINGTIMES BANYUWANGI - Seledri atau nama lain Apium graveolens L. ini merupakan sayuran daun dan tumbuhan obat yang biasa digunakan sebagai bumbu masakan.

Beberapa negara termasuk Jepang, Tiongkok, dan Korea mempergunakan bagian tangkai daun sebagai bahan makanan.

Di Indonesia tumbuhan ini diperkenalkan oleh penjajah Belanda dan digunakan daunnya untuk menyedapkan sup atau sebagai lalap.

Baca Juga: Melalui Serangan Udara, Israel Bombardir Pos Milik Hamas di Jalur Gaza Hingga Hancur

Penggunaan seledri paling lengkap adalah di Eropa: daun, tangkai daun, buah, dan umbinya semua dimanfaatkan.

Sayangnya, banyak orang yang belum mengetahui beragam khasiat daun seledri yang baik untuk kesehatan tubuh.

Padahal, sebagian masyarakat yang telah beranjak menuju gaya hidup sehat telah mulai menyadari besarnya khasiat daun seledri.

Seledri juga sejak lama sudah dikenal sebagai tanaman yang memiliki manfaat untuk pengobatan.

Baca Juga: Lirik Lagu Pop Steven Pasaribu : Belum Siap Kehilangan

Berikut ini manfaat dari seledri untuk kesehatan tubuh:

1. Menurunkan kolesterol

Ramuannya adalah dengan mencuci 30 gram akar seledri sampai bersih, lalu rebus dalam 2 gelas air bersih sampai tersisa 1 gelas. Setelah dingin, saring. Airnya diminum sekaligus.

2. Menyehatkan pertumbuhan rambut

Ramuannya adalah dengan mencuci 7-10 tangkai daun seledri sampai bersih, lalu tumbuk sampai halus.

Setelah dikeramas, gosokkan tumbukan daun seledri ke kulit kepala dan rambut secara merata sambil dipijat ringan.

Baca Juga:   Kasus Kematian Akibat Covid-19 di Negara ini Kalahkan AS

Setelah selesai, bungkus rambut dengan handuk selama kurang lebih 1 jam. Bilas rambut dengan air bersih. Lakukan seminggu sekali.

3. Meredakan batuk

Ramuannya adalah dengan mencuci 30 gram seledri segar, lalu potong-potong.

Rebus dalam 3 gelas air bersih hingga tersisa 1 gelas. Setelah dingin, saring.

Bila suka, tambahkan madu dan gunakan ramuan ini untuk dua kali minum, pagi dan sore.

Baca Juga: ‘Tidak Bisa Dijalankan’: Gubernur Cuomo dan Kentucky Beshear Mengikuti Perintah Eksekutif Trump

4. Mengatasi Alergi

Ramuannya adalah dengan mengambil 2 batang seledri, 3 buah wortel ukuran sedang, dan 1 buah umbi bit ukuran sedang, cuci bersih, lalu dijus.

Minum jus tersebut sekaligus waktu perut kosong. Lakukan dua kali sehari.

5. Mengobati rematik

Ramuannya adalah dengan menyiapkan 30-40 lembar daun seledri, lalu siram dengan air panas.

Makan sebagai lalapan dan lakukan dua kali sehari.

Baca Juga: Tips Kecanduan Belajar

6. Mengurangi sakit perut dan gangguan lambung

Ramuannya adalah dengan menyediakan 60 gram seledri segar, 1 ruas jari tangan jahe merah, dan sepotong gula aren.

Rebus dalam 2 gelas air bersih hingga tersisa 1 gelas. Setelah dingin saring, airnya diminum sekaligus.

7. Menurunkan tekanan darah

Ramuannya adalah dengan mencuci 100 gram seledri seutuhnya sampai bersih, lalu tumbuk hingga halus.

Tambahkan 1 cangkir air hangat, lalu disaring. Setelah dingin, bagi untuk dua kali minum, pagi dan siang.

Baca Juga: Rambut Yang Sehat Sebagai Mahkota Wanita

8. Mengobati bronkitis

Ramuannya adalah dengan mencuci 60 gram seledri segar, 10 gram kulit jeruk mandarin kering, dan 25 gram gula aren hingga bersih.

Setelah dipotong-potong, masukkan ke dalam panci email, tambahkan 3 gelas air bersih dan rebus hingga tersisa setengahnya.

Setelah dingin, saring dan airnya dibagi untuk dua kali minum, pagi dan sore.

9. Mencegah kanker

Seledri mengandung flavonoid yang disebut luteolin. Para peneliti percaya bahwa luteolin memiliki sifat antikanker sehingga manfaat daun seledri dapat mencegah terjadinya kanker.

Baca Juga: Pentingnya Memilih Skin Care yang Aman

Selain itu, luteolin juga membuat sel-sel kanker lebih rentan terhadap serangan bahan kimia yang digunakan dalam terapi.

Mengonsumsi seledri pun cukup mudah, Anda dapat mengonsumsi seledri secara langsung ataupun diolah.

Namun, sebelum mengolah seledri, pastikan Anda mencucinya terlebih dahulu agar terhindar dari kuman yang menempel pada seledri. Anda dapat mengolah seledri untuk menjadi salah satu bahan dalam smoothie, tumisan, sup, ataupun jus.

10. Menjaga kesehatan ginjal

Ramuannya adalah cuci satu ikat daun seledri hingga bersih lalu dipotong kecil-kecil dan direbus dalam air selama 10 menit.

Baca Juga: Media Pembelajaran Menjadi Sarana Penting Dalam Proses Belajar Mengajar

Setelah itu didiamkan hingga dingin lalu saring daun seledri dan masukkan ke dalam botol bersih. Simpan dalam lemari es.

Ramuan ini diminum 1 gelas setiap harinya dan akan terasa bagaimana khasiat dari ramuan daun seledri ini karena akan membuang kotoran dan racun yang menumpuk melalui air seni.***

Editor: Firda Marta Rositasari

Tags

Terkini

Terpopuler