Jahe Bantu Redakan Asam Urat Kambuh, Simak Penjelasan dan Cara Pengolahannya

22 November 2020, 09:30 WIB
Ilustrasi Jahe.* /pixabay.com/id/photos/jahe-jahe-segar-makanan-organik-5108742/

RINGTIMES BANYUWANGI - Asam urat merupakan jenis arthritis yang terjadi akibat kondisi yang disebut hyperuricemia, di mana asam urat mengendap yang menyebabkan kristal asam urat menumpuk pada jaringan lunak persendian.

Saat asam urat kambuh maka akan menimbulkan rasa sakit, warna kemerahan pada kulit, dan pembengkakan di area sekitar sendi. Hal ini bisa memengaruhi satu atau sendi lainnya, tetapi lebih sering terjadi pada jempol kaki.

Ketika asam urat kambuh, maka akan menyebabkan rasa sakit yang tak tertahankan dan akan memburuk sepanjang waktu. Jika hal ini terjadi maka hal yang bisa anda lakukan yaitu meredakan asam urat yang kambuh, salah satunya menggunakan bahan alami jahe.

Baca Juga: Nikmati Makan Kenyang dan Hemat Dengan ShopeePay Deals Rp1

Jahe bisa menjadi alternatif bahan alami yang efektif meredakan serangan asam urat kambuh sehingga gejalanya dapat mereda seiring waktu.

Rimpang jahe memiliki sifat anti-inflamasi sebagai salah satu pengobatan alami asam urat. Salah satu penelitian juga menunjukkan bahwa jahe dapat mengurangi rasa sakit yang berkaitan dengan penumpukan asam urat.

Dilansir ringtimesbanyuwangi.com dari laman Healthline dan Thehealthy, berikut cara memanfaatkan jahe untuk mengatasi asam urat yang sedang kambuh.

Baca Juga: Sayur-sayuran Pantangan Penderita Diabetes, Batasi Konsumsinya agar Kadar Gula Tak Naik

Kompres Jahe

-Rebus air dengan 1 sendok makan jahe parut

-Rebus kain atau handuk kecil dengan larutan tersebut

-Gunakan kain yang telah direndam bersama air rebusan jahe pada bagian yang sakit sebanyak satu kali per hari selama 15-30 menit

Baca Juga: Ramalan Zodiak Cinta Hari Ini Minggu, 22 November 2020: Ada Aries hingga Virgo

Rebusan Jahe

-Rebus air hingga mendidih

-Masukkan 2 sendok makan rimpang jahe dan rebus selama 10 menit

-Minum air rebusan jahe 3 kali dalam sahari

Baca Juga: Update Harga Emas 22 November 2020 di Penggadaian: Investasi Sekarang

Pasta Jahe

-Parut jahe atau haluskan jahe hingga menjadi pasta dengan sedikit air

-Kemudian aplikasikan pada bagian yang terserang sakit akibat asam urat, diamkan selama 30 menit

Cara lain yang bisa anda lakukan yaitu:

-Membuat air infused dari kantung teh jahe, atau jahe segar yang telah direbus selama 5 menit

Baca Juga: Jadwal Acara GTV, MNC TV, dan RCTI Hari Ini, Minggu 22 November 2020

-Tambahkan bubuk jahe pada makanan yang dioven

-Tambahkan bubuk jahe atau jahe sehar pada makanan gurih

-Tambahkan parutan jahe segar pada salad atau tumisan

-Tambahkan jahe pada masakan sehari-hari

Baca Juga: Ramalan Zodiak Kesehatan Hari ini, Minggu, 22 November 2020 : Inilah Hari Keberuntungan Gemini

Sebelum menggunakan jahe sebagai pengobatan alternatif, sebaiknya anda melakukan konsultasi terlebih dahulu dengan dokter atau tenaga ahli, supaya menghindari hal yang tidak diinginkan dan pengobatan asam urat bisa menghasilkan hasil yang optimal.***

Editor: Ikfi Rifqi Arumning Tyas

Sumber: Healthline thehealthy

Tags

Terkini

Terpopuler