Waspadai 4 Gejala Awal Batu Ginjal, Nyeri di Bawah Perut Salah Satunya

- 19 Januari 2021, 15:30 WIB
Ilustrasi gejala awal batu ginjal
Ilustrasi gejala awal batu ginjal /Pixabay

RINGTIMES BANYUWANGI – Informasi mengenai gejala awal batu ginjal penting untuk disimak.

Batu ginjal adalah salah satu gangguan ginjal akibat terbentuknya endapan mineral dan garam asam yang mengendap dalam urin. Ada banyak gejala awal batu ginjal yang biasa muncul.

Gejala awal batu ginjal ini harus kita waspadai karena biasanya muncul tanpa kita sadari.

Baca Juga: 5 Makanan yang Merusak Ginjal, Jangan Terlalu Banyak Mengonsumsi Pisang

Ada banyak faktor yang menyebabkan terbentuknya endapan batu ginjal ini.

Mulai dari makanan, kelebihan berat badan, kebiasaan yang tidak sehat hingga kondisi medis yang mengharuskan seseorang untuk mengonsumsi suplemen dan obat-obatan.

Terbentuknya batu ginjal dapat mempengaruhi bagian lain dari ginjal seperti saluran kandung kemih.

Baca Juga: 5 Tanda Anda Miliki Batu Ginjal di Tubuh, Waspadai Urin Berwarna Keruh dan Bau

Batu ginjal biasanya menunjukkan beberapa gejala awal yang bisa kita kenali dan juga harus segera diatasi.

Ringtimesbanyuwangi.com melansir dari Mayoclinic pada Selasa, 19 Januari 2021, berikut ini gejala awal dari batu ginjal.

1. Nyeri di bagian samping punggung

Ginjal terletak di sisi kanan dan kiri bawah tulang rusuk bagian belakang. Organ ini berjumlah sepasang.

Baca Juga: Cara Mencegah Batu Ginjal di Usia Muda, Coba Makan Kentang dan Lemon

Meskipun ukurannya hanya sekepalan tangan orang dewasa, fungsinya yang terganggu dapat menyebabkan terhambatnya metabolisme tubuh secara fatal.

Gejala awal gagal ginjal bisa diketahui melalui nyeri yang muncul pada ginjal yaitu di bagian samping kanan atau kiri punggung.

Nyeri ini disebabkan oleh adanya batu ginjal dan pergerakannya menuju saluran kemih.

Baca Juga: 3 Minuman Penghancur Batu Ginjal Paling Cepat, Termasuk Timun dan Peterseli

Nyeri ini tidak dipengaruhi oleh besar kecilnya batu ginjal. Dan nyeri ini kerap datang tiba-tiba terutama saat batu bergerak.

2. Nyeri yang menjalar ke perut bagian bawah dan selakangan

Batu ginjal yang terbentuk akan terus bergerak menuju saluran kemih. Inilah yang menyebabkan munculnya nyeri di bagian perut bawah dan selakangan.

Adanya batu ginjal di saluran kemih dapat menyebabkan aliran urin dari ginjal menjadi terhambat. Hal ini menyebabkan tekanan di ginjal yang semakin tinggi.

Baca Juga: 8 Minuman Pembersih Ginjal, Coba Cuka Apel dan Air Kelapa

Untuk menghilangkan rasa nyeri ini, Anda harus segera konsultasi dengan dokter.

3. Nyeri yang datang secara bergelombang dan intensitasnya naik-turun

Batu ginjal selalu bergerak dan terkadang akan terhambat terutama saat melewati saluran ureter.

Akibatnya ureter akan berkontraksi untuk mendorong batu keluar. Kontraksi inilah yang menyebabkan munculnya rasa nyeri secara tiba-tiba hilang dan juga muncul kembali.

Baca Juga: 3 Hal Pemicu Batu Ginjal, Jangan Makan Bayam dan Belimbing

Rasa nyeri akan semakin parah apabila kontraksinya semakin kuat.

4. Nyeri atau sensasi terbakar saat buang air kecil

Muncul rasa nyeri saat buang air kecil juga termasuk gejala awal dari batu ginjal.

Hal ini disebabkan oleh batu ginjal yang mungkin berada di saluran urine. Rasa nyeri ini akan terus muncul apabila batu ginjal tidak segera diatasi.

Baca Juga: Makanan Penghancur Batu Ginjal Alami, Coba Makan Mentimun

Nah, itulah gejala awal penyakit batu ginjal. Segera ke dokter jika mengalami gejala ini.***

Editor: Ikfi Rifqi Arumning Tyas

Sumber: Mayoclinic


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x