5 Efek Samping Mie Instan bagi Kesehatan, Bisa Meningkatkan Risiko Kanker

- 23 Januari 2021, 08:30 WIB
Efek Samping Mie Instan yang Mengejutkan, Bisa Meningkatkan Risiko Kanker
Efek Samping Mie Instan yang Mengejutkan, Bisa Meningkatkan Risiko Kanker /Markus Winkler /Pixabay/Pixabay

Studi tersebut menunjukkan bahwa konsumsi mie instan yang tinggi dapat meningkatkan kemungkinan terkena darah tinggi dan penyakit jantung.

2. Penyebab obesitas

Banyak dari mie instan yang menggunakan maida atau tepung olahan untuk pembuatannya. Obesitas inilah yang merupakan efek samping dari tepung maida.

Baca Juga: 6 Kandungan Berbahaya pada Kosmetik yang Bisa Menyebabkan Kanker

Unicef melaporkan bahwa meningkatnya tingkat obesitas di China disebabkan oleh banyaknya anak yang mengonsumsi mie instan dan gorengan.

Ada kemungkinan tinggi untuk obesitas pada masa anak-anak berlanjut hingga masa dewasa. Perlu diketahui, obesitas dapat meningkatkan risiko hipertensi, diabetes tipe 2, dan penyakit jantung koroner.

3. Stroke

Kandungan garam pada mie instan sangat tinggi. Tidak hanya menimbulkan tekanan darah tinggi dan masalah jantung, mie instan juga dikaitkan dengan kematian akibat stroke.

Baca Juga: 5 Produk Rumah Tangga yang Sebabkan Kanker, Salah Satunya Pengharum Ruangan

Sebuah penelitian yang dilakukan di berbagai restoran mie instan di Jepang, mengidentifikasi hubungan asupan mie instan dengan kematian stroke.

Halaman:

Editor: Ikfi Rifqi Arumning Tyas

Sumber: pillarsofindia.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x