Terapkan 6 Cara Menghemat Listrik Berikut Ini, Agar Pengeluaran Lebih Irit

- 27 Agustus 2020, 21:30 WIB
ILUSTRASI listrik, lampu, ide kreatif.*
ILUSTRASI listrik, lampu, ide kreatif.* /PIXABAY/

RINGTIMES BANYUWANGI – Penggunaan listrik seperlunya merupakan salah satu cara menghemat listrik yang paling mudah dilakukan.

Selain itu, ada berbagai cara untuk menghemat listrik yang perlu anda ketahui, sehingga bisa membuat biaya pengeluaran menjadi lebih irit.

Berbagai macam pertimbangan seperti alat elektronik yang digunakan, lamanya waktu penggunaan, serta memilih program pembelian daya listrik dapat mempengaruhi cara menghemat listrik di rumah anda.

Berikut merupakan cara agar lebih menghemat biaya serta pemakaian listrik yang bisa anda jadikan kebiasaan atau terapkan dalam kehidupan sehari-hari:

Baca Juga: Inspirasi Nama Bayi Laki-laki Islami, A-G Beserta Artinya

  1. Gunakan lampu LED

Keuntungan menggunakan lampu LED sebagai penerangan yaitu lebih hemat energi listrik, lebih awet, ramah lingkungan dan lebih sejuk karena tidak silau.

Penggunaan lampu biasa seperti lampu pijar, halogen, atau fluorescent memerlukan daya yang tinggi dibanding lampu LED.

Selain itu, lampu LED memiliki berbagi macam model yang bisa anda sesuaikan dengan kebutuhan penerangan anda.

  1. Cabut kabel jika tidak digunakan

Kebiasaan satu ini terlihat sepele tapi sebenarnya sangat berpengaruh pada penggunaan listrik anda. Kabel yang tidak dicabut dari stop kontak akan terus memakan daya listrik secara perlahan.

Baca Juga: Mediterania Timur Semakin Memanas, Yunani-Turki Diambang Perang

Misalnya, tidak mencabut kabel charger handphone dari stop kontak akan membuat daya listrik terus berjalan meskipun anda sedang tidak memakai untuk mengisi daya baterai handphone.

Sehingga daripada terbuang secara sia-sia, lebih baik membiasakan diri mencabut peralatan eletronik yang tidak terpakai dari stop kontak akan menghemat biaya listrik anda.

Hal ini juga bisa meminimalisir kemungkinan terjadinya konslet pada stop kontak maupun peralatan elektronik.

  1. Gunakan listrik dengan sistem prabayar/pulsa

Produk listrik prabayar dalam bentuk pulsa listrik yang diluncurkan pihak PLN tentunya sangat membantu bagi sebagian masyarakat dalam menghemat biaya pengeluaran listrik mereka.

Baca Juga: Cerita Dongeng Anak Lucu, Punya Nilai Positif

Dengan program ini, anda bisa menentukan berapa biaya listrik yang akan anda keluarkan dalam waktu tertentu. Selain itu, anda bisa lebih irit dan lebih bijak dalam pemakaian listrik karena harus menyesuaikan dengan penghasilan anda.

Biaya untuk membeli token atau pulsa listrik pun beragam dan termassuk dalam kategori terjangkau.

Untuk itu, apabila anda ingin menghemat pengeluaran listrik anda bisa mulai mencoba beralih ke token listrik.

  1. Matikan alat elektronik saat tidur

Pada saat waktu tertentu misal malam hari, anda bisa mematikan alat elektronik yang tidak digunakan seperti rice cooker, televisi, lampu, AC, kipas angin dan lain sebagainya.

Baca Juga: Penuh Keistimewaan, Berikut Niat Puasa Asyura serta Amalan Penting di Bulan Muharam

Hal tersebut akan sangat berpengaruh terhadap daya listrik yang tetap berjalan. Sehingga apabila anda mematikan barang elektronik yang tidak terpakai, otomatis penggunaan listrik anda akan semakin hemat.

  1. Gunakan alat elektronik dengan bijak

Ada berbagai jenis trik yang bisa diterapkan dalam menghemat listrik pada saat pemakaian alat-alat elektronik. Misalnya, memanaskan air terlebih dahulu sebelum memasak nasi menggunakan rice cooker.

Menggunakan mesin cuci sesuai kapasitas penggunaan, dan tidak memakai kapasitas berlebih.

Pada saat menggunakan setrika, lebih baik menggunakan dengan ukuran otomatis yang sudah ada pada pengatur setrika.

Baca Juga: Kabar Gembira, Tak Cuma PNS, Jokowi Juga Mau Kasih Pelajar Pulsa Gratis

Kemudian, ketika anda sedang tidak berada di rumah dalam waktu tertentu, sebaiknya ukuran pendingin kulkas di kecilkan.

Nah, contoh-contoh di atas merupakan ha bijak yang bisa menghemat penggunaan listrik dengan alat elektronik di rumah yang bisa anda terapkan.

  1. Singkirkan alat elektronik yang sudah usang

Menyingkirkan atau tidak menggunakan barang elektronik yang sudah usang akan membantu anda dalam menghemat daya listrik. Hal tersebut dikarenakan barang elektronik lama biasanya masih membutuhkan daya listrik yang tinggi untuk mengoprasikannya.

Sedangkan barang elektronik modern tentunya sudah melalui tahap pembaharuan dalam komponennya sehingga lebih menghemat daya listrik yang dipakai.***

Editor: Dian Effendi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah