Dianggap Remeh, Daun Binahong Bermanfaat Obati Diabetes Hingga Ginjal

- 12 Oktober 2020, 15:15 WIB
Manfaat daun binahong untuk kesehatan
Manfaat daun binahong untuk kesehatan /

RINGTIMES BANYUWANGI – Tanaman binahong menjadi salah satu tanaman primadona yang memiliki banyak manfaat untuk kesehatan, bahkan sering digunakan sebagai obat herbal tradisional.

Daun binahong atau anredera cordifolia merupakan tanaman kaya manfaat yang berasal dari Tiongkok.

Tanaman binahong ini tumbuh bebas dan menjalar panjang hingga mencapai sekira 5 meter.

Baca Juga: Ini Dia Top Go-To Merchant Baru ShopeePay yang Bermanfaat untuk Kamu!

Tanaman ini menjadi salah satu tanaman hias yang sangat cocok ditanam di halaman rumah yang memberikan kesan estetika pada rumah. Selain itu juga bisa digunakan sebagai tanaman obat.

Sebagian orang masih sering menganggap remeh keberadaan tanaman binahong ini. Padahal, daun binahong memberikan banyak manfaat.

Dikutip ringtimesbanyuwangi.com dari berbagai sumber, berikut manfaat daun dari tanaman binahong bagi kesehatan.

Baca Juga: Cegah Alzheimer Hingga Kanker, Berikut Manfaat Kunyit Bagi Kesehatan

Sumber Vitamin C dan Kalsium

Daun binahong sangat kaya akan kandungan vitamin C dan kalsium. Kandungan tersebut mempunyai manfaat yang sangat baik bagi tubuh.

Disamping itu, vitamin C berfungsi membentuk kolagen dalam jaringan ikat. Sementara kalium memiliki manfaat dalam proses pembentukan energi.

Mengobati Jerawat

Perlu diketahui, tak hanya bermanfaat bagi kesehatan tubuh, daun binahong juga mampu menjaga kesehatan kulit, seperti bisa mengobati masalah jerawat.

Baca Juga: Manfaat Yoghurt Bagi Kesehatan, Cegah Osteoporosis Hingga Penyakit Jantung

Daun binahong mengandung flavonoid, alkaloid, dan antioksidan yang tinggi sehingga sangat diperlukan dalam mengatasi jerawat.

Kandungan tersebut dapat  menghambat munculnya bakteri yang menjadi penyebab timbulnya jerawat.

Obat Anti-inflamasi

Seabagaimana berdasar sebuah penelitian di Universitas Lampung menjelaskan bahwa daun binahong bermanfaat sebagai anti-inflamasi.

Baca Juga: Manfaat Sereh, Mampu Turunkan Kolesterol Hingga Redakan Perut Kembung

Akan tetapi, efek anti-inflamasi daun binahong jauh lebih rendah jika dibandingkan dengan asam mefenamat yang merupakan obat anti-inflamasi non steroid.

Selain itu, daun binahong mengandung senyawa flavonoid yang berperan penting sebagai antioksidan, antibakteri, dan anti-inflamasi.

Obat Diabetes

Seperti yang telah dijelaskan pada sebuah riset yang dilakukan oleh peneliti dari Universitas Muhammadiyah Surakarta membuktikan bahwa daun binahong bisa menjadi salah satu obat mengatasi penyakit diabetes.

Baca Juga: Agar Terlihat Cantik, Amalkan Doa Ini Saat Bercermin Dijamin Wajah Tampak Bercahaya

Mencegah Penyakit Ginjal

Pada dasarnya, kandungan pada daun binahong mampu mengontrol kadar kreatinin dalam tubuh.

Tubuh manusia secara normal dapat menghasilkan kreatinin yang merupakan produk sisa atau sampah yang berasal dari aktivitas kerja otot.

Apabila kadar kreatini di dalam tubuh berlebihan, maka bisa memicu timbulnya berbagai penyakit, salah satunya penyakit ginjal.

Baca Juga: Pesona Bunga Aster, Kembaran Krisan yang Memiliki Bentuk Menyerupai Bintang

Pada umumnya, ginjal memiliki fungsi untuk mempertahankan kadar kreatinin agar tetap normal.

Akan tetapi, ketika kinerja ginjal terganggu, kadar kreatinin pun akan meningkat karena tidak adanya fungsi ginjal. Hal ini menimbulkan ginjal mengalami kerusakan dan tidak bisa bekerja secara maksimal.***

Editor: Shofia Munawaroh


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x