Mentimun Sembuhkan Asam Lambung Kronis, Simak Obat Herbal Lain Beserta Resepnya

- 29 Oktober 2020, 18:00 WIB
Ilustrasi timun
Ilustrasi timun //Pixabay

RINGTIMES BANYUWANGI -  Asam lambung atau  jenis penyakit yang disebut dengan gastroesophageal reflux disease dibidang kesehatn dan kedokteran.

Penyakit asam lambung adalah munculnya rasa terbakar di dada akibat asam lambung naik ke kerongkongan.

Berbicara saol asam lambung, pernahkah Anda mengalami sakit akibat tingginya kadar asam lambung?

Asam lambung merupakan salah satu jenis penyakit pada saluran pencernaan manusia yang banyak diderita.

Jenis penyakit ini seolah menjadi penyakit biasa. Padahal, asam lambung juga berbahaya jika terus diabaikan.

Baca Juga: Simak Kelebihan Air Cucian Beras untuk Tanaman Hias Hingga Perawatan Kecantikan

Rasa sakit akibat tingginya kadar asam lambung atau orang biasa menyebutnya dengan asam lambung kronis dapat menyebabkan masalah komplikasi pada fungsi organ tubuh lain.

Seperti yang dilansir oleh ringtimesbanyuwangi.com dari berbagai sumber, untuk menangani tingginya kadar asam lambung penderita dapat melakukan pengobatan. Baik secara herbal maupun medis.

Jika Anda memutuskan untuk melakukan pengobatan secara herbal, maka Anda perlu menggunakan resep berikut untuk memutuskan rasa sakit akibat asam lambung kronis.

1. Kunyit

Ilustrasi kunyit yang memberikan
Ilustrasi kunyit yang memberikan Dok. Thehealthy.com


Selain terkenal dengan khasiat mengurangi nyeri saat menstruasi, ternyata kunyit mampu menurunkan kadar tingginya kadar asam lambung.

Suatu penelitian menunjukkan bahwa 88 persen pasien yang menerima pil kunyit memperlihatkan penyembuhan yang signifikan.

Anda cukup membuat parutan kunyit dan tambahkan air matang. Peras kemudian diamkan sejenak, minum 2 kali sehari setiap pagi sebelum makan dan malam sebelum tidur.

Baca Juga: Ketahui 4 Gangguan pada Aglaonema dan Cara Penanggulangannya

2. Kencur

Kencur
Kencur Sweetrip Indonesia

Kencur merupakan salah satu bumbu dapur yang daoat digunakan untuk mengobati penyakit asam lambung kronis.

Cara pengobatannya cukup mudah, yaitu hanya dengan mencuci bersih kemudian dikupas dan dikunyah bersama garam.

3. Mentimun

ilustrasi mentimun
ilustrasi mentimun Pixabay/monika1607

Mentimum memiliki sifat yang dingin mampu meredakan asam lambung berlebih.

Penderita asam lambung dapat mengonsumsinya hanya dengan makan irisan timun yang telah dicuci bersih 2 potong setiap 2 jam.

Jumlah ini dapat Anda tingkatkan sesuai dengan tingkat keparahan gejala.

Baca Juga: 4 Tanaman Herbal Untuk Pengobatan, Mulai Tanam Dirumah Sekarang!

4. Daun sembung

Daun Sembung
Daun Sembung Shopee

Sadah banyak terbukti bahwa daun sembung dapat dijadikan sebagai obat herbal alami untuk mengatasi tingginya kadar asam lambung.

Cara menggunakannya pun cukup mudah, yakni dengan merebusnya bersama kunyit, daun seruni putih, daun pegagan, dan daun papaya. Kemudian meminumnya untuk mengurangi rasa sakit akibat tingginya kadar asam.

5. Kacang Hijau

Manfaat kacang hijau.*/
Manfaat kacang hijau.*/ Doktersehat.com

Kacang hijau sangat bermanfaat bagi penderita asam lambung.Yakni dapat menetralkan kadar asam lambung berlebih hingga menebalkan lapisan lambung.

Untuk menggunakannya, Anda dapat mengomsumsinya tanpa santan.

Baca Juga: 5 Tips Ampuh Cegah Jerawat, Cukup Rajin Bersihkan Tempat Tidur

6. Pisang Raja

Pisang Raja
Pisang Raja Reviensmedia


pisang raja dipercaya mampu melindungi selaput lendir lambung dari asam berlebih karena mengandung anti luka pada lambung.

Cara menggunakannya yakni dengan memilih pisang yang sudah tua tapi belum matang kemudian dikeringkan dan dihaluskan.

Konsumsi dua kali sehari bubuk pisang raja dengan campuran madu asli dan air.

7. Cincau

Cincau Hjau
Cincau Hjau

Tanaman herbal untuk mengobati asam lambung selanjutnya adalah daun cincau.

Caranya ambil 1 genggam daun cincau kemudian dicuci dan digiling halus. Remas-remas bersama air dan sedikit kapur sirih hingga menggumpal.

Makan cincau dengan campuran gula atau sirup untuk mengurangi rasa hambar.

Baca Juga: 10 Makanan Pencegah Kanker, Ada Buah Kurma dan Apel

8. Meniran

Meniran merupakan salah satu tanaman obat herbal yang memiliki segudang manfaat untuk kesehatan.

Meniran telah banyak dipercaya untuk dijadikan obat, karena terbukti mampu mengontrol kadar asam lambung secara alami.

Untuk menggunakannya, cukup dengan merebus meniran hingga air rebusan tinggal setengahnya. Tambahkan sedikit madu dan minum ramuan secara berkala.***

 

Editor: Ikfi Rifqi Arumning Tyas


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah