4 Manfaat Daun Pepaya bagi Kesehatan, Salah Satunya Mengobati Demam Berdarah

16 September 2021, 14:32 WIB
Daun pepaya memiliki cita rasa yang sedikit pahit. Namun, di balik itu nyatanya daun pepaya memiliki manfaat bagi kesehatan dan dapat menyembuhkan berbagai penyakit. /Pixabay/ Pisauikan

RINGTIMES BANYUWANGI – Simak penjelasan tentang manfaat daun pepaya bagi kesehatan.

Daun pepaya dapat menjadi alternatif sayuran untuk pendamping makanan utama. Namun, beberapa orang tidak menyukainya.

Bukan tanpa alasan, daun pepaya memiliki cita rasa yang pahit. Di samping itu, daun pepaya dipercaya memberikan manfaat yang baik bagi tubuh.

Baca Juga: 7 Manfaat Nanas untuk Tubuh, Bantu Cegah Penuaan Kulit

Bahkan di beberapa daerah atau wilayah Indonesia menjadikan daun pepaya sebagai jamu.

Ini membuktikan bahwa sudah banyak orang yang mengetahui manfaat daun pepaya bagi kesehatan.

Dilansir dari kanal Youtube Dokter Fery TV pada Kamis, 16 September 2021, dijelasakan beberapa manfaat dari daun pepaya, diantaranya adalah:

Baca Juga: Manfaat Daun Seledri, Salah Satunya Menurunkan Kadar Kolestrol

1. Meningkatkan napsu makan

Daun pepaya dipercaya dapat meningkatkan napsu makan. Ini dapat menjadi alternatif bagi Anda yang tidak napsu makan.

Ini karena ada zat di dalam daun pepaya yang memberikan sensari rasa lapar.

2. Mengobati demam berdarah

Memang saat ini tidak tersedia obat demam berdarah. Namun, daun pepaya dipercaya dapat menjadi alternatif untuk mengurangi potensi terburuk.

Demam berdarah menjadi penyakit yang berpotensi memberikan dampak terbesar, yakni kematian.

Baca Juga: 3 Gejala Cacingan Pada Orang Dewasa, Mual Sampai Sesak Napas

3. Mengobati diabetes

Daun pepaya dikenal juga sebagai obat alternatif bagi penderita diabetes. Hal ini terjadi karena adanya zat yang ada di dalam daun pepaya.

Daun pepaya memiliki efek antioksidan yang berfungsi sebagai penurun gula darah yang parah atau akut.

4. Memperbaiki sitem pencernaan

Jika Anda memiliki gejala yang berkaitan pada sistem pencernaan seperti kembung, mual, dan sakit perut, maka daun pepaya dapat menjadi alternatif.

Dengan menggunakan rebusan dan ekstrak daun pepaya dipercaya dapat menjadi alternatif bagi gangguan sistem pencernaan.

Baca Juga: 6 Hal Baik Yang Terjadi pada Tubuh Saat Berhenti Konsumsi Gula

Itulah beberapa manfaat dari daun pepaya yang baik bagi tubuh Anda. Tentu daun pepaya hanya menjadi alternatif bagi obat utama.***

Editor: Suci Arin Annisa

Tags

Terkini

Terpopuler