Bill Gates Sebut Covid-19 Berjumlah Sangat Kecil pada Akhir 2022, Dunia Kembali Normal

- 28 April 2021, 07:37 WIB
Bill Gates sebut jumlah Covid-19 akan menurun pada akhir 2022
Bill Gates sebut jumlah Covid-19 akan menurun pada akhir 2022 /instagram @ThisisBillGates/@ThisisBillGates

RINGTIMES BANYUWANGI – Bill Gates kembali membebekan terawangannya soal akhir Covid-19.

Diketahui, hingga kini virus Covid-19 masih menjadi ancaman bagi seluruh dunia, temasuk Indonesia.

Miliader Bill Gates mengatakan bahwa kondisi akan berubah pada akhir tahun 2022.  Covid-19 tidak dapat diberantas, melainkan dapat diturunkan menjadi jumlah yang sangat kecil.

Baca Juga: Presiden Moon Jae In pada Jokowi: Korea Selatan Akan Beri Bantuan yang Diperlukan Indonesia

“Kami tidak akan memberantas penyakit ini, tetapi kami akan dapat menurunkannya menjadi jumlah yang sangat kecil pada akhir tahun 2022,” kata Bill Gates.

Perlahan kondisi dunia kembali pulih. Hal tersebut dikarenakan penyebaran vaksin yang mengalami percepatan.

Bill Gates mengatakan bahwa Amerika Serikat dan Inggris merupakan negara yang mencapai tingkat vaksinasi tertinggi pada musim panas ini.

Baca Juga: 6 Tanda Darah Menggumpal dalam Tubuh, Jangan Sepelekan

Selain itu, pemberian vaksin Covid-19 juga akan diperbanyak untuk negara-negara berkembang.

Bill Gates menambahkan bahwa vaksin-vaksin tersebut akan disebarkan ke seluruh dunia pada akhir tahun 2021, dan sepanjang tahun 2022.

"Nah, selama keseimbangan tahun ini, AS, Inggris dan lainnya akan dapat memastikan bahwa vaksin sekarang masuk ke negara-negara berkembang," katanya.

Baca Juga: Bill Gates Tak Setuju Jika Resep Vaksin Covid-19 Dibagikan ke Negara Berkembang, Tuai Kecaman

Pada negara Afrika Selatan dan Brazil, pemberian vaksin akan diprioritaskan bagi orang-orang yang sudah berusia di atas 60 tahun.

Artikel ini sudah diterbitkan sebelumnya di Tasikmalayapikiranrakyat.com dengan judul Akhir Tahun 2022 Dunia Akan Kembali Normal dari Covid-19, Bill Gates Beberkan Alasannya

Prioritas pemberian vaksin tersebut akan dilakukan dalam kurun waktu tiga atau empat bulan mendatang.

Terkait pendistribusian vaksin, Bill Gates mengatakan ada lebih banyak vaksin potensial pada awal tahun ini.

“Kami memiliki obat baru dan lebih banyak vaksin potensial daripada yang kami pikirkan pada awal tahun ini,” kata Bill Gates.

"Tapi inovasi ini hanya akan menyelamatkan nyawa jika muncul ke dunia," lanjutnya.

Baca Juga: Duka Keluarga Awak KRI Nanggala 402: Hatiku Hancur, Benar-benar Hancur

Organisasi yang didirikan oleh Bill Gates yaitu Bill & Melinda Gates Foundation. telah memberikan lebih dari 1,7 miliar dolar amerika untuk Covid-19 secara global.

Pemberian dana tersebut dilakukan untuk mendukung tes, perawatan dan vaksin COvid-19 ke negara-negara berkembang.

"Yakin bahwa dunia akan menjadi lebih baik pada tahun 2021, tetapi itu akan membutuhkan tindakan dari para pemimpin global." ujar Melinda Gates istri dari Bill Gates.***(Andrian Rochmansyah Pratama/Tasikmalaya Pikiran Rakyat)

 

Editor: Lilia Sari

Sumber: tasikmalaya.pikiran-rakyat.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah