Diminta Membakar Bendera Merah Putih, Warga Palestina Menolak meski Dibayar

- 21 Agustus 2020, 21:30 WIB
Beredar Video Cintanya Warga Palestina ke Indonesia, Tolak Bakar Bendera Merah Putih meski Dibayar
Beredar Video Cintanya Warga Palestina ke Indonesia, Tolak Bakar Bendera Merah Putih meski Dibayar /tangkap layar YouTube Abdillah Onim Daily

Sosial eksperimen ini dilakukan oleh YouTube Abdillah Onim Daily di Kota Tua Gaza, Palestina, orang pertama yang ditemui adalah seorang pria paruh baya.

Pertanyaan pertama dalam sebuah wawancara singkat ditanyakan oleh Baraa kepada pria tersebut.

Baraa menanyakan salah satu rumah sakit terbesar di Jalur Gaza dan siapa yang yang telah membangunnya.

"Rumah Sakit terbesar di Jalur Gaza adalah Rumah Sakit Indonesia," jawab pria tersebut.

Baca Juga: Berikut Ramuan Herbal Penambah Nafsu Makan Anak

Kemudian Baraa mengeluarkan kertas bergambarkan bendera Indonesia dan meminta pria tersebut untuk memegangnya.

Lalu ia mengeluarkan korek api dan meminta pria tersebut untuk membakar bendera Indonesia dan nantinya akan diberi hadiah sebesar 100 dolar AS.

Namun, apa yang dilakukan pria paruh baya tersebut sangat mengejutkan, ia meminta uang 100 dolar tersebut dari Baraa.

"Sekarang saya siap untuk membakar 100 dolar dan saya tidak akan membakar bendera Indonesia, jumlah muslim terbanyak di dunia," ujar pria tersebut.

Baca Juga: Mengenal Kencur Sebagai Obat Batuk Alami untuk Bayi

Halaman:

Editor: Dian Effendi

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah