5 Makanan yang Harus Dihindari Wanita Selama Menopause

- 3 Mei 2021, 11:30 WIB
makanan yang harus dihindari wanita selama menopause
makanan yang harus dihindari wanita selama menopause /pixabay.com/ Free-Photos

RINGTIMES BANYUWANGI – Ada sejumlah makanan yang harus dihindari selama wanita mengalami menopause.

Pola makan yang buruk bisa memperburuk gejala menopause, seperti hot flashes dan insomnia.

Menurut survei, wanita yang mengonsumsi makanan kaya buah dan sayur mengalami gejala menopause yang lebih kecil dibandingan wanita yang mengonsumsi makanan berlemak dan manis.

Baca Juga: 7 Vitamin yang Harus Dikonsumi Wanita Usia 40 Tahun ke Atas

Dilansir Ringtimesbanyuwangi.com dari laman berbagai sumber, Senin 3 Mei 2021, berikut beberapa makanan yang harus dihindari selama menopause.

1. Gula

Makanan atau minuman tinggi gula dapat merusak sistem hormonal dan pencernaan anda.

Gula juga menjadi penyebab penambahan berat badan saat wanita mengalami menopause.

Wanita yang memiliki berat badan berlebih memiliki risiko lebih tinggi terkena hot flashes dibandingkan wanita dengan berat badan normal.

Baca Juga: 6 Tanda Menopause pada Wanita, Cek Apa Saja

Anda bisa mengganti gula dengan pemanis alami, seperti madu, kurma, pisang, gula kelapa, dan beri.

2. Kafein

Kafein termasuk minuman yang harus dihindari wanita selama menopause. Penelitian tahun 2014 menunjukkan bahwa mengonsumsi kafein memiliki risiko lebih tinggi mengalami hot flashes.

Kafein merupakan stimulan kuat yang dapat menyebabkan stres dan insomnia. Keduanya merupakan gejala dari menopause.

Baca Juga: 7 Makanan yang Bikin Otak Anak Encer, Raih Banyak Prestasi di Sekolah

Jika anda memiliki kebiasaan minum kopi di pagi hari, sebaiknya hindari terlebih dahulu kebiasaan tersebut.

3. Makanan kemasan

Makanan kemasan, seperti keripik kentang, permen, dan makanan olahan lain memang terasa lezat.

Namun, makanan tesebut mengandung tinggi natrium, gula, dan pengawet yang berbahaya bagi sistem pencernaan, kekebalan, dan kesehatan.

Baca Juga: 5 Kebiasaan Ibu yang Mencerdaskan Otak Anak, Cek Apa Saja

Selama menopause, usahakan menghindari makanan-makanan tersebut.

4. Makanan pedas

Makanan yang harus dihindari selama menopause adalah makanan pedas. Makanan pedas dapat memicu keringat, kemerahan, dan gejala hot flashes lainnya.

Menurut National Institute in Aging, daripada menggunakan cabai rawit, lebih baik menggunakan rempah-rempah yang memberikan rasa tanpa sensasi panas, seperti jintan, kunyit, kemangi, dan kari.

Baca Juga: 6 Obat Alami Pengencer Darah, Salah Satunya Rebusan Jahe

5. Daging berlemak

Mengonsumsi daging berlemak bisa meningkatkan berat badan sekitar 8 hingga 15 pon dalam dua tahun pertama setelah menopause.

Selain itu, studi menunjukkan bahwa wanita yang kelebihan berat badan berisiko tinggi mengalami hot flashes lebih parah.

Daging berlemak mengandung lemak jenuh, yang dapat menurunkan kadar serotonin tubuh.

Sehingga, anda akan mudah merasa kesal, marah, dan tersinggung. Oleh karena itu, anda diharapkan membeli daging tanpa lemak, seperti daging giling, ayam, dan kalkun.

Itulah lima makanan yang harus dihindari oleh wanita menopause agar tidak memperparah gejala.***

 

Editor: Shofia Munawaroh


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x