Adhie Massardi Sebut Rezim Jokowi Kampungan dan Ungkap Kinerja Presiden Sebelumnya

- 1 Mei 2021, 18:16 WIB
Mantan juru bicara Gus Dur, Adhie Massardi membandingkan kinerja Jokowi dengan Presiden yang memimpin Indonesia sebelumnya.
Mantan juru bicara Gus Dur, Adhie Massardi membandingkan kinerja Jokowi dengan Presiden yang memimpin Indonesia sebelumnya. /Puspa Perwitasari/Antara/

RINGTIMES BANYUWANGI – Masa pemerintahan Joko Widodo (Jokowi) sebagai Presiden Republik Indonesia yang kini tengah memasuki periode kedua mendapatkan perhatian dari banyak pihak.

Mantan juru bicara Presiden KH Abdurrahman Wahid (Gus Dur), Adhie M. Massardi bahkan membandingkan kinerja dari Presiden Jokowi dengan beberapa presiden sebelumnya selama masa kepemipinannya memimpin Indonesi.

Melalui akun Twitter pribadinya @AdhieMassardi pada 1 Mei 2021, ia menyampaikan pendapatnya terkait kepemimpinan Jokowi serta presiden-presiden sebelumnya.

Baca Juga: Denny Darko Ramal Pengganti Presiden Jokowi Sebut Satrio Piningit Akan Muncul di 2024

Adhie berpendapat tentang kondisi Indonesia selama masa kepemimpinan Presiden Soekarno, Soeharto hingga pada masa pemerintahan Jokowi.

“OTORITARIAN KAMPUNGAN▪Sukarno ingin Komunis PKI hidup di Indonesia dlm Nasakom. Gak setuju masuk bui. Sukarno otoriter,” ungkapnya seperti dikutip Ringtimesbanyuwangi.com dari Twitter @AdhieMassardi pada 1 Mei 2021.

Tak berhenti sampai disitu, ia melanjutkan melalui cuitan tersebut dengan mengungkap langkah Soeharto yang dinilainya otoriter.

“Suharto jaga stabilitas politik agar ekonomi tumbuh. Bikin rusuh gebuk, penjara. Suharto otoriter,” ungkapnya.

Baca Juga: Dosen Kedokteran Unpad Ungkap Jokowi Langgar Protokol Kesehatan

Adhie juga mempertanyakan apa rezim yang digunakan pada pemerintahan Jokowi saat ini.

Halaman:

Editor: Shofia Munawaroh


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x