Andi Arief Minta Maaf Soal Indonesia yang Tak Banyak Bertindak untuk Palestina

- 12 Mei 2021, 11:50 WIB
Politisi Partai Demokrat, Andi Arief melontarkan permintaan maaf terkait Indonesia yang tidak bisa bertindak banyak dalam membantu Palestina menangani aksi kekerasan yang dilakukan Israel
Politisi Partai Demokrat, Andi Arief melontarkan permintaan maaf terkait Indonesia yang tidak bisa bertindak banyak dalam membantu Palestina menangani aksi kekerasan yang dilakukan Israel /Instagram.com/@pdemokrat/

Tak tanggung-tanggung, Andi Arief menyebut pemerintahan Indonesia telah mengalami kehilangan legitimasinya di dunia internasional.

Baca Juga: Fadli Zon Kecam Keras Aksi Kebrutalan Israel di Masjid al-Aqsa Palestina

Menurut Andi Arief, hal ini terjadi karena Indonesia mengalami kesalahan arah pada politik dalam negeri.

"Kehilangan legitimasi internasional akibat salah jalan politik dalam negeri," ungkapnya.

Lebih lanjut, Andi Arief juga memohon doa dan bantuan dunia internasional bila Indonesia tertimpa suatu kejadian.

Baca Juga: Ustad Abdul Somad Sebut Bom Bunuh Diri Palestina Gerakan Mati Syahid, Husin Alwi: Banyak Orang Berani

"Justru kami mohon doa jika suatu saat terjadi di negeri ini, bantu kami," tuturnya.

Diketahui sebelumnya, Palestina tengah dihadapi oleh ketegangan atas aksi kebrutalan Israel pada Jumat, 7 Mei 2021 lalu dan masih berlangsung hingga saat ini.

Aksi tersebut bermula dari pengerahan Polisi Israel untuk membubarkan warga Palestina yang sedang melaksanakan ibadah shalat tarawih Ramadhan di Masjid Al Aqsa, Yerusalem, Palestina.

Baca Juga: Israel Serang Masjid Al-Aqsa, Ratusan Muslim Terluka Saat Sholat Tarawih

Halaman:

Editor: Ikfi Rifqi Arumning Tyas


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah