Perang Palestina-Israel, Teddy Gusnaidi: Bukan Hal yang Patut Didukung

- 16 Mei 2021, 12:50 WIB
Mantan Dewan Pakar PKPI, Teddy Gusnaidi menyebut peperangan antara Palestina dan Israel bukanlah hal yang patut di dukung, lantaran korban sipil berjatuhan di dua kubu
Mantan Dewan Pakar PKPI, Teddy Gusnaidi menyebut peperangan antara Palestina dan Israel bukanlah hal yang patut di dukung, lantaran korban sipil berjatuhan di dua kubu /Twitter.com/@TeddyGusnaidi.

Hal inilah yang membuat Teddy Gusnaidi menilai akan lebih baik bila masyarakat Indonesia tak mendukung peperangan antara Palestina dan Israel, apapun alasannya.

Baca Juga: Serangan Israel yang Bertubi-tubi Ancam Palestina Menghilang dari Peta Sejarah

"Apapun alasannya, perang Palestina Israel bukan hal yg patut kita dukung, apalagi korban sipil berjatuhan dari kedua kubu," kata Teddy Gusnaidi, sebagaimana dikutip Ringtimesbanyuwangi.com dalam cuitan akun @TeddyGusnaidi pada Minggu, 16 Mei 2021.

Teddy Gusnaidi meminta publik tak perlu memberikan dukungan, tetapi membiarkan dan menyerahkan seluruh sikap kepada negara.

Menurut Teddy Gusnaidi, biarkan saja negara yang bertindak untuk membantu menyelesaikan peperangan, entah melalui perundingan ataupun mengirimkan pasukan perdamaian.

Baca Juga: Menjadi Target Pengeboman, Salah Satu Penduduk Palestina Ceritakan Kekejaman Israel

"Biarkan negara bersikap, apkh melalui perundingan atau mengirimkan pasukan perdamaian," kata Teddy menegaskan.

Dengan sangat tegas, Teddy Gusnaidi mengatakan tugas utama rakyat Indonesia hanya semata-mata menjaga Tanah Air Indonesia.

Teddy menegaskan hal ini dilakukan agar Indonesia tak bernasib sama seperti yang dialami oleh Palestina dan Israel.

Baca Juga: Pakar Ungkap Kekhawatiran Runtuhnya Gaza Palestina dalam Seminggu Mendatang

Halaman:

Editor: Ikfi Rifqi Arumning Tyas


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x