PDP Covid-19 Konsumsi Lebih Banyak Protein Agar Imunitasnya Meningkat

- 8 Mei 2020, 04:53 WIB
ILUSTRASI sayuran berprotein untuk menu sahur.*
ILUSTRASI sayuran berprotein untuk menu sahur.* /Pexels/

 

RINGTIMES BANYUWANGI - Pengurus Dewan Pusat Perwakilan Persatuan Ahli Gizi (DPP Persagi) Triyani Kresnawan mengatakan pasien dalam pengawasan (PDP) COVID-19, yang dirawat di rumah sakit banyak mengkonsumsi protein dan kalori tinggi.

 

Tentunya dengan rekomendasi tertentu terkait zat gizi selama proses perawatan berlangsung. 

 

"Protein untuk pasien-pasien yang terinfeksi itu memang lebih tinggi dari daripada kebutuhan orang normal karena protein ini salah satunya berguna untuk meningkatkan atau mengoptimalkan imunitas dari tubuh, mengganti jaringan jaringan yang rusak, dan menguatkan otot-otot supaya tidak terjadi malnutrisi," kata Triyani dalam konferensi video "Protein Sebagai Penambah Stamina" di Kantor Graha Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), Jakarta, Kamis 7 Mei 2020.

Baca Juga: Gugus Tugas Mendorong Masyarakat Supaya Memanfaatkan Keragaman Pangan

Triyani menuturkan selain protein, pasien-pasien tersebut juga membutuhkan energi atau kalori yang lebih tinggi dari kebutuhan normal.

 

Halaman:

Editor: Galih Ferdiansyah

Sumber: Pikiran-Rakyat.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah