Hasil Evaluasi, Hampir Semua Kecamatan di Bandung Terpapar COVID-19

- 21 Mei 2020, 08:30 WIB
PASIEN yang terinfeksi virus corona COVID-19 ternyata tak segera menunjukkan gejala positif, tetapi butuh waktu hingga terdeteksi.
PASIEN yang terinfeksi virus corona COVID-19 ternyata tak segera menunjukkan gejala positif, tetapi butuh waktu hingga terdeteksi. /pixabay

Baca Juga: Pernah Mimpi Bertemu Orang yang Disukai? Yuk Simak Fakta Secara Psikologi

Sementara itu, berdasarkan hasil evaluasi beserta kajian jajaran Pemkot Bandung, hampir semua kecamatan malah termasuk zona hitam, sama sekali belum aman dari penularan Covid-19.

"Hasil evaluasi beserta kajian jajaran pemkot menunjukkan, hampir seluruh kecamatan termasuk zona hitam. Menarik ke tingkat kelurahan, 83 dari 151 kelurahan termasuk zona hitam. Status zona kuning berdasarkan kajian Pemprov Jabar bisa jadi karena Bandung sebagai kota metropolitan, bagian dari kawasan lebih besar," tutur dia.

Tim gugus tugas berbagai tingkatan, ucap Oded, berkomitmen terus mengedukasi, dan menyampaikan sosialisasi kepada masyarakat perihal pencegahan beserta percepatan penananan Covid-19. Hal itu tetap menjadi langkah utama, mengingat aktivitas masyarakat mulai kembali meningkat.

Baca Juga: Saat Makan Tak Harus Dilepas, Masker Pac Man Kini Hadir dan Siap Diproduksi

"Sebagaimana perwal yang ada, sosiaisasi beserta edukasi perlu terus dilakukan, terutama sepanjang PSBB berlaku. Secara prinsip, kami perlu terus mengingatkan masyarakat akan upaya pencegahan beserta percepatan penanganan Covid-19. Lantaran demikian, kami berkomitmen terus berupaya," tutur dia.

Perihal bantuan Jaringan Pengaman Sosial (JPS) bagi masyarakat Kota Bandung terkena dampak pandemi Covid-19 , ucap Oded, terus berjalan. Oded telah menugaskan Dinas Sosial dan Penanggulangan Kemiskinan (Dinsosnangkis) agar mempercepat proses pendistribusian, juga memastikan bantuan tersalurkan secara tepat.

JPS, ucap Oded, terus berjalan sebagai konsekuensi logis atas pelaksanaan PSBB. Berdasarkan laporan, penyaluran bagi 80% warga yang termasuk dalam DTKS bisa selesai pada pekan ini.

Baca Juga: Ingin Mencerahkan Kulit Kusam? Yuk Simak 3 Cara Alami Membuat Krim Pencerah

"Untuk warga kelompok di luar DTKS dari anggaran pemerintah provinsi sudah berjaan. Bantuan sebagian warga kelompok di luar DTKS berasal dari Pemkot Bandung. Kami segera memberikan bantuan bagi warga kelompok di luar DTKS, mudah-mudahan bisa hari ini (Selasa, 19 Mei 2020)," tutur Oded.(Penulis:  Sophia Tri Rahayu) 

Halaman:

Editor: Sophia Tri Rahayu

Sumber: Pikiran-Rakyat.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah