Dituding Selingkuh, Inilah Jawaban Menohok dari Wali Kota Depok

- 26 Juli 2020, 16:30 WIB
Wakil Wali Kota Depok, Pradi Supriatna berdiskusi bersama Sekretaris 1 Tim Saber Pungli Provinsi Jawa Barat AKBP Budi Satria Wiguna di ruangan kerjanya pada Rabu, 22 Juli 2020.
Wakil Wali Kota Depok, Pradi Supriatna berdiskusi bersama Sekretaris 1 Tim Saber Pungli Provinsi Jawa Barat AKBP Budi Satria Wiguna di ruangan kerjanya pada Rabu, 22 Juli 2020. /Diskominfo Kota Depok

RINGTIMES BANYUWANGI – Wali Kota Depok, Mohammad Idris dan wakilnya, Pradi Supriatna kali ini akan diprediksi bertarung pada Pemilihan Kepala Daerah, pada 9 Desember 2020. 

Bahkan perpisahan keduanya pun semakin santer setelah masing-masing kubu ngotot untuk maju sebagai orang nomor satu di kota tersebut. 

Pada awak media, Idris juga sempat mengungkapkan sederet alasan dirinya harus berpisah.

Baca Juga: Gaun Ikonik Kate Middleton Sukses Buat Pangeran William Terpesona, Diketahui Seharga Rp1 Miliar!

Kala itu pria yang diusung oleh Partai Keadilan Sejahtera (PKS) ini bahkan menuding jika rekan koalisinya tersebut telah ‘berselingkuh’.

Pernyataan itu bahkan muncul setelah Pradi bakal diusung oleh Gerindra sebagai wali kota dengan wakilnya adalah Afifah Alia, kader dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP). Ketika disinggung soal pernyataan Idris yang terkesan menyudutkan dirinya, Pradi pun angkat bicara.

"Aduh bisa-bisanya aja itu, yang selingkuh duluan siapa," katanya, Sabtu (25/7/2020).

Baca Juga: Raup Rp72 Miliar YouTuber Asal Desa Kalahkan Baim dan Raffi

Menurut Pradi, apa yang dilakukannya adalah rangkaian dari setiap proses perhelatan pilkada dengan mekanisme sesuai arahan partai. "Tentunya kompromi politik dan komunikasi politik harus kami lakukan," ujarnya.

Halaman:

Editor: Sophia Tri Rahayu

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x