Permudah Masyarakat Bayar Pajak Kendaraan, Lima Tempat Ini Jadi Layanan Samsat Keliling

- 13 Agustus 2020, 18:30 WIB
SAMSAT (Ilustrasi)
SAMSAT (Ilustrasi) /

RINGTIMES BANYUWANGI - Untuk mempermudah masyarakat dalam melakukan pembayaran pajak kendaraan, Polda Metro Jaya kini menyediakan Samsat Keliling.

Melalui kanal twitternya @tmcpoldametro, ada lima tempat yang tersebar di lima wilayah kota bagi masyarakat yang ingin mengakses layanan Samsat Keliling di hari Kamis.

Layanan Samsat Keliling untuk wilayah Jakarta Pusat tersedia di halaman parkir Samsat Jakarta Pusat.

Baca Juga: Semakin Memanas, Mesir Meminta Hamas Palestina untuk Akhiri Serangan Balon Berapi ke Israel

Selanjutnya untuk wilayah Jakarta Barat, layanan Samsat Keliling tersedia di halaman Parkir Samsat Jakarta Barat.

Untuk wilayah Jakarta Selatan Samsat Keliling hadir di Lapangan Promoter Ditlantas Polda Metro Jaya.

Sedangkan untuk wilayah Jakarta Timur dan Jakarta Utara, Samsat Keliling hadir di masing-masing halaman parkir gedung Samsat baik di Samsat Jakarta Timur maupun Samsat Jakarta Utara.

Baca Juga: Ternyata Hal Sepele ini Merupakan Faktor Laptop Cepat Rusak

Pastikan Anda tidak memiliki tunggakan pajak kendaraan bermotor lebih dari satu tahun.

Anda harus membawa beberapa persyaratan yang diperlukan untuk melakukan pembayaran pajak kendaraan seperti KTP, BPKB dan STNK asli masing-masing dengan salinan fotokopinya.***

Editor: Firda Marta Rositasari

Sumber: Permenpan RB


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x