Obat Remdesivir Sembuhkan Mel Gibson dari Covid-19, Mulai Beredar di Indonesia Hari Ini

- 1 Oktober 2020, 18:04 WIB
ILUSTRASI. Pengembangan remdesivir di Gilead Sciences.*
ILUSTRASI. Pengembangan remdesivir di Gilead Sciences.* /ANTARA/

RINGTIMES BANYUWANGI - Obat Remdesivir untuk mengobati pasien virus corona (Covid-19), mulai hari ini siap didistribusikan ke seluruh wilayah di Indonesia.

"Mulai hari ini sudah siap. Remdesivir siap didistribusikan ke seluruh provinsi di Indonesia," ujar Presiden Direktur Kalbe Farma, Vidjongtius dalam konferensi pers peluncuran obat remdesivir Covifor, Kamis 1 Oktober 2020 seperti dikutip oleh ringtimesbanyuwngi.com dari Galamedianews.com.

Diketahui, Covifor adalah obat remdesivir versi generik yang diproduksi oleh perusahaan farmasi multinasional asal India, Hetero.

Artikel ini sebelumnya telah terbit di Galamedianews.com dengan judul Sembuhkan Mel Gibson dari Covid-19, Obat Virus Remdesivir Mulai Hari Ini Beredar di Indonesia

Baca Juga: Pentingnya Menjaga Keamanan Akun ShopeePay, Simak Caranya

Di dalam negeri, Kalbe Farma bersama Amarox Pharma Global bertindak sebagai distributor obat tersebut.

Vidjongtius pun mengatakan bahwa pendistribusian Covifor telah mengantongi persetujuan izin edar dari Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM).

"Obat ini diberi izin untuk emergency use," kata Vidjongtius.

Artinya, obat hanya akan langsung didistribusikan ke rumah sakit dan tak akan tersedia di apotek.

Halaman:

Editor: Ikfi Rifqi Arumning Tyas

Sumber: Galamedianews


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x