Jadwal Gerhana Bulan di Banyuwangi, Simak Anjuran yang Harus Dilakukan

- 26 Mei 2021, 18:04 WIB
Ilustrasi gerhana bulan/Gerhana bulan di Banyuwangi diprediksi akan jatuh pada malam ini Rabu 26 Mei 2021, simak anjuran yang harus dilakukan bagi kaum Nahdliyin.
Ilustrasi gerhana bulan/Gerhana bulan di Banyuwangi diprediksi akan jatuh pada malam ini Rabu 26 Mei 2021, simak anjuran yang harus dilakukan bagi kaum Nahdliyin. /Pixabay/adege

RINGTIMES BANYUWANGI – Peristiwa gerhana bulan total merupakan salah satu fenomena alam yang bisa terjadi di seluruh belahan dunia.

Di Banyuwangi sendiri, gerhana bulan diprediksi akan jatuh pada hari ini, Rabu 26 Mei 2021 yang diawali pada pukul 16.44 WIB dengan posisi masih di bawah ufuk.

Hal tersebut sebagaimana dilansir Ringtimesbanyuwangi.com yang berdasarkan pada hisab ad-durul aniq dan surat PWLFNU Jawa Timur No: 68/LFNU.II/L/V/2021, Tanggal 19 Mei 2021 yang menjelaskan bahwa akan terjadi gerhana bulan total atau Khusuful Qomar di wilayah Kabupaten Banyuwangi pada Rabu, 26 Mei 2021 atau 14 malam 15 Syawal 1442 H.

Baca Juga: Gerhana Bulan Total Akan Muncul Malam Ini, Cek Waktu dan Lokasi untuk Melihat

Terkait dengan awal gerhana bulan sendiri akan jatuh pada pukul 18.11 WIB.

Sedangkan pertengahan gerhana pada pukul 18.18 WIB, akhir gerhana total pada pukul 18.26 WIB dan akhir gerhana bulan pada pukul 19.52 WIB.

Oleh karena itu, diserukan kepada warga Nahdliyin khususnya, dan Kaum Muslimin pada umumnya untuk:

1. Melaksanakan sholat gerhana bulan, khusufil qomar, 2 (dua) raka’at berjamaah; dapat dimulai setelah sholat maghrib.

Baca Juga: Tata Cara Shalat Gerhana Bulan Beserta Niat dalam Latin dan Bahasa Arab Paling Lengkap

2. Mengikuti tatacara sholat gerhana sesuai kitab fiqih ibadah. Diantaranya adalah setiap raka’at melaksanakan 2 kali ruku’, 2 kali membaca al-fatihah dan 2 kali membaca surat. Dan melaksanakan khutbah gerhana bulan.

Halaman:

Editor: Shofia Munawaroh


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x