Klarifikasi Lengkap Abdullah Azwar Anas, Namanya Dipakai Akun Palsu Tawarkan Pinjaman

- 7 Juni 2021, 18:26 WIB
Abdullah Azwar Anas saat menjabat Bupati Banyuwangi. Kini namanya dipakai orang tak bertanggung jawab diduga untuk melakukan penipuan.
Abdullah Azwar Anas saat menjabat Bupati Banyuwangi. Kini namanya dipakai orang tak bertanggung jawab diduga untuk melakukan penipuan. /Foto/Ist/Portal Surabaya


RINGTIMES BANYUWANGI - Mantan Bupati Banyuwangi Abdullah Azwar Anas menyampaikan klarifikasi terkait akun Facebook yang menggunakan namanya dan menawarkan pinjaman bersubsidi.

Sebuah akun Facebook yang menggunakan nama dan fotonya, menawarkan pinjaman kepada UMKM dengan subsidi 50 persen untuk angsuran bulanan dari bantuan pemerintah.

Dia menyampaikan klarifikasi melalui akun Instagram miliknya, bahwa akun tersebut adalah palsu.

"Man-teman semua, mohon diabaikan akun-akun yang mengatasnamakan saya dan menawarkan pinjaman bersubsidi. Itu jelas penipuan. Diabaikan saja," kata Anas, Senin, 7 Juni 2021.

Baca Juga: Ramai Akun Facebook Bernama Abdullah Azwar Anas Tawarkan Pinjaman, Cek Faktanya

Dalam postingan tersebut Anas menampilkan tangkapan layar beberapa visual yang meperlihatkan tingkah akun palsu yang menggunakan namanya tersebut.

Sebuah akun menggunakan nama dan fotonya, nampak mengirimkan pesan inbox ke beberapa akun.

Bahkan sebagian menampakkan nomor rekening yang digunakan pelaku akun palsu untuk menarik uang dari korbannya.

Akun palsu tersebut meminta pembayaran kepada korbannya dengan dalih uang administrasi program pinjaman wirausaha bersubsidi itu.

Baca Juga: Di Akhir Masa Jabatan, Bupati Banyuwangi Azwar Anas Hibahkan Tanah Senilai Rp1,58 Milyar

"Akun media sosial saya cuma ini (di Instagram), dan hanya akan didedikasikan untuk bantu promosi UMKM lewat posting di feed maupun story," kata Anas masih di postingan yang sama di akun Instagram-nya.

Hal itu menjelaskan bahwa media sosial yang digunakan Anas hanyalah Instagram dengan satu akun.

Akun media sosial itu juga tidak digunakannya menawarkan pinjaman bersubsidi, melainkan mendukung UMKM dengan memposting produk mereka saja.

Anas adalah Bupati Banyuwangi yang menjabat selama dua periode, yakni tahun 2010–2015 dan 2016–2021.

Baca Juga: Bupati Anas Tinjau PPGA Raung Sekaligus Bagi-Bagi Masker pada Warga Sumberarum

Klarifikasi Anas ini pun mendapatkan berbagai tanggapan, berupa 1.683 suka dan 24 komentar hingga pukul 17.59 WIB, 7 Juni 2021.

Beberapa melaporkan bahwa pernah melihat postingan akun bernama Abdullah Azwar Anas yang ternyata palsu tersebut, menawarkan pinjaman usaha bersubsidi.

Ada juga yang mengaku lega setelah ada klarifikasi dari sang pemilik nama langsung.

"Bener kan. Masak p. anas gabut add fb gwe .udh pernh komen juga di fb yg mngtsnmkn beliau komen klo palsu," tulis akun Instagram shofiasa.cika.***

Editor: Ikfi Rifqi Arumning Tyas


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x