Sindikat Pencuri Sapi Berhasil Dibekuk Polresta Banyuwangi

- 1 April 2022, 19:35 WIB
Sindikat pencuri sapi berhasil dibekuk Polresta Banyuwangi
Sindikat pencuri sapi berhasil dibekuk Polresta Banyuwangi /Abdul Konik/

RINGTIMES BANYUWANGI - Sindikat pencurian hewan ternak sapi berhasil diungkap Polresta Banyuwangi, terdapat 5 orang pelaku yang di amankan aparat.

Kapolresta Banyuwangi Kombes Pol Nasrun Pasaribu mengatakan selama aksinya para pelaku berhasil menggasak 13 ekor sapi dari 13 TKP

"Alhamdulillah kita berhasil mengungkap sindikat pencurian ternak sapi, dengan total tersangka sebanyak 5 orang," Katanya. (1/4/2022).

Baca Juga: Kenaikan PPN dan BBM bersamaan, Indonesia Terancam Gagal Perbaiki Daya Beli di Momentum Ramadhan dan Lebaran

Adapun pelaku utamanya lanjut Nasrun ada empat orang, sementara satu tersangka merupakan penadah sapi dari hasil curian.

"Tersangka S (47), F (48), H (35), dan HA (56) merupakan warga Banyuwangi. Mereka adalah pelaku utama atau eksekutornya. Sementara HIL (49) warga Situbondo berperan sebagai penadah," ujarnya.

Para tersangka membagi peran mereka saat melancarkan aksinya, peran masing masing ialah ada yang bertugas sebagai pengintai, menyiapkan kendaraan hingga sebagai eksekutor.

Baca Juga: Doa dan Tradisi Umat Muslim Berziarah Kubur Jelang Ramadhan

"Tugas sebagai pengintai sendiri sebelum eksekusi mereka sudah melakukan pengintaian dan survey lokasi sapi yang akan dicuri. Barulah kemudian, pada malam harinya mereka beraksi" imbuhnya.

Halaman:

Editor: Al Iklas Kurnia Salam


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah