Resmi Digelar, Pasar Ramadhan Kampoeng Pasinan Dihadiri Langsung Camat Singojuruh

- 4 April 2022, 18:03 WIB
Camat Singojuruh hadir dalam acara pembukaan Pasar Ramadhan di Dusun Pasinan Barat, Desa Singojuruh, Kecamatan Singojuruh, Kabupaten Banyuwangi
Camat Singojuruh hadir dalam acara pembukaan Pasar Ramadhan di Dusun Pasinan Barat, Desa Singojuruh, Kecamatan Singojuruh, Kabupaten Banyuwangi /Galih Ferdiansyah/Ringtimes Banyuwangi/

RINGTIMES BANYUWANGI - Pasar Ramadhan bertajuk Kampoeng Ramadhan ini digelar di Dusun Pasinan Barat, Desa Singojuruh, Kecamatan Singojuruh, Kabupaten Banyuwangi.

Dengan mengikutsertakan warga sekitar, acara Pasar Ramadhan itu disambut dengan antusias.

Acara Pasar Ramadhan tersebut diketahui akan dilaksanakan secara satu bulan penuh.

Turut hadir dalam acara tersebut, Camat Kecamatan Singojuruh, Bambang Santoso yang memberikan sambutan seraya memperkenalkan diri kepada masyarakat sekitar.

Baca Juga: Warga Menyambut Hangat Pembukaan Acara Street Food Festival di Banyuwangi

Hal itu lantaran ia baru menjabat sebagai Camat selama 3 bulan lebih ini.

"Nama saya Bambang Santoso, saya jadi Camat di Singojuruh ini baru 3 bulan setengah, saya menggantikan Camat yang lama yang pindah ke Muncar," ujarnya dalam sambutannya di acara Pasar Ramadhan bertajuk Kampoeng Pasinan, Senin, 4 April 2022.

Ia pun menjelaskan, bahwa sebelum menjabat menjadi Camat di Kecamatan Singojuruh, ia berdinas di Sekretariat DPRD Banyuwangi.

Dalam kesempatan tersebut pula, ia menyinggung harapan Bupati Banyuwangi Ipuk Fiestiandani terkait upaya meningkatkan ekonomi masyarakat usai diterpa pandemi yang sudah berlangsung selama 2 tahun ini.

Halaman:

Editor: Shofia Munawaroh


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x