Hari Raya Kuningan, Umat Hindu Kota Banyuwangi Mohon Keselamatan

- 14 Januari 2023, 22:48 WIB
Ketua PHDI Kecamatan Banyuwangi I Gusti Ngurah Gunawan
Ketua PHDI Kecamatan Banyuwangi I Gusti Ngurah Gunawan /I Gusti Ngurah Gunawan

Pada hari Rabu Kliwon, wuku Pahang, disebut dengan hari Pegat Wakan yang merupakan hari terakhir dari semua rangkaian Hari Raya Galungan-Kuningan.

Sesajen yang dihaturkan pada hari ini yaitu sesayut Dirgayusa, panyeneng, tatebus kehadapan Tuhan Yang Maha Esa.

Dengan demikian berakhirlah semua rangkaian hari raya Galungan-Kuningan selama 42 hari, terhitung sejak hari Sugimanek Jawa.

Ketua PHDI Kecamatan Banyuwangi, I Gusti Ngurah Gunawan pun mengatakan bahwa inti dari makna hari raya kuningan adalah memohon keselamatan, kedirgayusan, perlindungan dan tuntunan lahir-bathin kepada para Dewa, Bhatara, dan para Pitara.

“Kami Sekeluarga menghaturkan selamat Hari Raya Kuningan mangde Irage selalu diberikan kesehatan dan kebahagiaan,” ucapnya.***

 

Halaman:

Editor: Dian Effendi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x