Bek Legendaris AC Milan, Paolo Maldini dan Putranya Positif Corona

- 22 Maret 2020, 09:35 WIB
Bek legendaris sekaligus Direktur Teknik AC Milan, Paolo Maldini, positif terinfeksi virus corona.*
Bek legendaris sekaligus Direktur Teknik AC Milan, Paolo Maldini, positif terinfeksi virus corona.* /AFP

Kabar ini didapat setelah Paolo Maldini merasa ia telah melakukan kontak dengan seorang pasien virus corona di lingkungannya.

"Setelah dites kemarin, Paolo Maldini positif virus corona," tulis keterangan resmi AC Milan pada Minggu dini hari WIB. 

Tak sendiri, putra Paolo Maldini, Daniel, juga terinfeksi virus yang sama.

Daniel, pemuda 18 tahun itu harus melawan virus corona saat baru saja memulai debutnya di AC Milan.

Kini, keduanya tengah mengikuti prosedur medis selama proses penyembuhan.

Baca Juga: Rp 1,8 Miliar dari MU dan Manchester City untuk Korban Virus Corona

"Paolo dan Daniel dalam kondisi yang baik, dan sudah menghabiskan 2 minggu terakhir di rumah tanpa kontak dari dunia luar.

"Selama dibutuhkan oleh prosedur medis, Paolo dan Daniel akan memperpanjang masa karantina mereka selama yang dibutuhkan demi benar-benar sembuh," tutup keterangan resmi AC Milan.

Paolo Maldini, dikenal sebagai bek legendaris yang menghabiskan seluruh karirnya bersama AC Milan.

 

Halaman:

Editor: Dian Effendi

Sumber: Pikiran-Rakyat.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah