Untuk Diskusi Perkembangan Olahraga, KONI Kota Cimahi Gunakan Video Conference

- 1 April 2020, 14:10 WIB
SALAH satu pengurus tengah melakukan penyemprotan Disinfektan di Kantor KONI Kota Cimahi Komplek De Chitose, Jalan Sisingamangaraja, Kamis, 26 Maret 2020.*
SALAH satu pengurus tengah melakukan penyemprotan Disinfektan di Kantor KONI Kota Cimahi Komplek De Chitose, Jalan Sisingamangaraja, Kamis, 26 Maret 2020.* /

RINGTIMES – Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kota Cimahi menggunakan teknologi komunikasi guna berdiskusi membahas perkembangan olahraga.

Video Teleconference ini merupakan salah satu solusi untuk bersilaturahmi antar pengurus KONI Kota Cimahi di tengah pandemi Virus Corona Covid-19.

"Berdasarkan surat edaran Walikota Cimahi, Kemenpora hingga KONI Jawa Barat maka kami menghentikan sementara dulu kegiatan di kantor sekretariat di Komplek De Chitose, Jalan Sisingamangaraja. Jadi jika kita menggunakan teknologi untuk berkomunikasi jarak jauh," ucap Ketua Umum KONI Kota Cimahi, Aris Permono, Selasa, 31 Maret 2020.

Baca Juga: Setelah Rapid Test, Atlet dan Tim All England 2020 Negatif COVID-19

Aris mengatakan, salah satu teknologi yang digunakan adalah aplikasi zoom dengan mengunduh di play store. Dengan begitu, meski harus berada di rumah masing-masing kami bisa berdiskusi bersama membahas olahraga Kota Cimahi.

"Selain melalui aplikasi grup WhatsApp, kita juga menggunakan aplikasi zoom untuk berkomunikasi. Hal ini penting karena memang kita ingin terus memantau kondisi teman-teman pasca merebaknya pandemi virus Corona. Dan Alhamdulillah semua pengurus dalam keadaan sehat," katanya.

Hal senada dikatakan oleh Sekum KONI Kota Cimahi Akhmad Sobarna. Menurut Akhmad, Kantor KONI Cimahi saat ini memang menjadi salah satu tempat yang menjadi zona merah penyebaran virus Corona. Untuk itu, pihaknya langsung membuat surat edaran menghentikan sementara pelayanan.

Baca Juga: Ormawa Poliwangi Serahkan Bantuan kepada Tim Medis RSUD Blambangan

"Kantor KONI Kota Cimahi masuk ke dalam zona merah. Semoga persoalan ini bisa segera berakhir dengan Ridha Allah SWT. Kita sebagai manusia hanya bisa berdoa," ujarnya.

Sebelumnya, untuk mencegah penyebaran pandemi virus Corona (Covid-19), Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kota Cimahi melakukan penyemprotan kantor sekretariat di Komplek De Chitose, Jalan Sisingamangaraja, Kamis 26 Maret 2020.

Halaman:

Editor: Dian Effendi

Sumber: Pikiran-Rakyat.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x