Kilas Balik Perjalanan Chelsea Musim 2021 2022, Diterpa Banyak Masalah, Tapi Tetap Berprestasi

- 29 Mei 2022, 10:45 WIB
Kilas Balik Perjalanan Chelsea Musim 2021 2022, Diterpa Banyak Masalah, Tapi Tetap Berprestasi
Kilas Balik Perjalanan Chelsea Musim 2021 2022, Diterpa Banyak Masalah, Tapi Tetap Berprestasi /instagram/ @chelseafc/

Hingga pada pertengah bulan Februari, Chelsea kembali diterpa masalah. Kali ini masalah tersebut datang dari luar yakni perang antara Rusia dan Ukraina.

Dampak perang tersebut merambat hingga ke pemilik Chelsea, Roman Abramovich yang dikenakan sanksi oleh pemerintah Inggris dengan membekukan semua aset Roman di Inggris, termasuk Chelsea.

Pada saat itu, Chelsea sama sekali tidak ada pemasukkan , karena semua jalur income The Blues di tutup oleh Pemerintah Inggris.

Untuk mengangkay sanksi yang diterima oleh Chelsea dari Pemerintah Inggris, Roman Abramovich terpaksa menjual Chelsea kepada miliarder Amerika, Todd Boehly.

Baca Juga: Pasca Laga Aston Villa, Pep Guardiola Berterima Kasih pada Liverpool Sudah Menjadi Pesaingnya di Liga Inggris

Selain itu, para pemain Chelsea yang langganan starting eleven terkena covid-19 dan memaksa manajemen Chelsea untuk mengirim permintaan penundaan laga.

Akan tetapi permintaan itu ditolak oleh Liga Inggris dan memaksa Chelsea melanjutkan laga dengan pemain yang tersisa.

Tapi, Chelsea mampu menuai hasil cukup positif walaupun tetap lebih banyak mendapatkan hasil seri daripada menang.

Di tengah banyaknya masalah yang diterima Chelsea, The Blues mampu berprestasi dengan masuk perempat final Liga Champions, masuk final dua kali di FA Cup dan Carabao Cup, dan konsisten berada di peringkat ketiga klasemen Liga Inggris.

Itulah kilas balik dari Chelsea yang diterpa banyak masalah tapi masih mampu berprestasi di semua ajang.***

Halaman:

Editor: Chandra Indah Kusumawati

Sumber: Whoscored


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah