Piala Dunia 2022 Grup B: Iran Hanya Andalkan Ghoddos, Amerika Serikat Harap Gol dari Pulisic

- 30 Mei 2022, 16:45 WIB
Piala Dunia 2022 akan segera dilaksanakan di Qatar. Grup B dinilai menarik perhatian karena ketiga negara sama kuat akan bertanding.
Piala Dunia 2022 akan segera dilaksanakan di Qatar. Grup B dinilai menarik perhatian karena ketiga negara sama kuat akan bertanding. /Pixabay /

RINGTIMES BANYUWANGI - Grup B diprediksi akan menarik banyak perhatian di Piala Dunia 2022 musim dingin ini dengan mengadu tim nasional Inggris, Iran, Wales/Skotlandia/Ukraina, dan Amerika Serikat.

Di dalam grup B, Inggris akan menghadapi final play-off melawan Skotlandia atau Ukraina di bulan Juni 2022 dan untuk memutuskan siapa yang akan menuju Piala Dunia 2022 di Qatar.

Setelah mencapai setidaknya semi final dari dua turnamen besar terakhir, Piala Dunia 2018 dan Euro 2020, Inggris tampaknya akan berharap untuk melangkah lebih dalam lagi.

Baca Juga: Piala Dunia 2022 Grup A: Belanda dan Senegal Harus Berhati-hati Terhadap Ekuador

The Three Lions sebelumnya tidak pernah kalah dalam 22 pertandingan terakhir mereka dalam 90 menit, kecuali kekalahan dari penalti yang merugikan ketika melawan Italia di final Euro musim panas 2021 lalu.

Inggris juga telah mencetak empat gol dalam enam dari 10 pertandingan mereka dalam perjalanan mencapai final.

Sementara tidak ada pemain Inggris yang mencetak lebih banyak gol di kualifikasi Eropa selain Harry Kane.

Namun Inggris juga harus berhati-hati dengan tim nasional lain yang sedang berada di puncak klasemen yakni Senegal, Belanda, Ekuador, dan tuan rumah Qatar di babak 16 besar.

Baca Juga: Piala Dunia 2022 Grup A: Qatar Dinilai Belum Berpengalaman, Belanda Siap Pasang Pemain Kuat

Dilansir dari laman LiveScore pada 30 Mei 2022, berikut adalah prediksi untuk klub Iran dan Amerika Serikat dalam Piala Dunia 2022.

Halaman:

Editor: Shofia Munawaroh

Sumber: LiveScore


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x