10 Manfaat Ubi Jalar bagi Penderita Diabetes, Salah Satunya Lindungi Otak dan Jantung

- 17 Desember 2020, 10:30 WIB
10 manfaat ubi jalar bagi penderita diabetes, salah satunya melindungi otak dan jantung.
10 manfaat ubi jalar bagi penderita diabetes, salah satunya melindungi otak dan jantung. /Pixabay

Baca Juga: Cegah Diabetes Semakin Parah dan Turunkan Kolesterol Tinggi dengan Racikan Jus Ini

  1. Membantu Penyembuhan dan Meningkatkan Kekebalan

Vitamin C dalam ubi jalar membantu menyembuhkan tubuh selama menderita diabetes. Vitamin ini juga meningkatkan kekebalan, melindungi kulit dan saraf Anda dari kerusakan akibat diabetes.

  1. Pola Makan yang Baik untuk Penderita Diabetes

Ubi jalar mengandung banyak vitamin dan juga kaya akan protein dan karbohidrat. Jika Anda mengidam gula dan karbohidrat, ubi jalar adalah camilan paling sehat untuk dikonsumsi selama masih menderita diabetes.

  1. Melindungi Otak dan Jantung

Ubi jalar kaya akan vitamin B6 yang mencegah stroke, serangan jantung, dan menawarkan perlindungan pada organ tubuh lain dari efek merusak akibat diabetes.

Baca Juga: Awas, 10 Buah Ini Tinggi Gula, Penderita Diabetes Dilarang Mengonsumsi

  1. Mengandung Asam Folat dan Zat Besi

Ubi jalar juga mencegah dan mengobati anemia karena kaya akan zat besi dan asam folat. Dapat meningkatkan kadar hemoglobin dalam sel darah merah dan mengobati anemia akibat kekurangan asam folat.

  1. Mencegah Penambahan Berat Badan

Ubi jalar kaya akan serat yang membantu pencernaan dan mencegah sembelit. Ubi jalar membuat pengonsumsinya merasa lebih kenyang.

Setelah mengonsumi ubi jalar, Anda tidak merasa perlu makan apa pun. Cara ini membantu mengontrol kadar gula darah dan membantu menurunkan berat badan.

Baca Juga: 7 Daftar Minyak Goreng Terbaik untuk Diabetes, Bantu Turunkan Kadar Gula Darah

Setelah mengetahui banyaknya manfaat ubi jalar bagi penderita diabetes, apakah Anda ingin menambahkan ini sebagai camilan sehat yang wajib dikonsumsi untuk mencegah dan mengobati diabetes?***

Halaman:

Editor: Ikfi Rifqi Arumning Tyas

Sumber: Boldsky


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah