Risiko Konsumsi Makanan yang Dibakar, Terbukti Bisa Sebabkan Kanker

- 22 Januari 2021, 10:10 WIB
Risiko mengonsumsi makanan yang dibakar bisa sebabkan kanker.
Risiko mengonsumsi makanan yang dibakar bisa sebabkan kanker. /pixabay.com/HermesLDG

RINGTIMES BANYUWANGI- Beragam olahan makanan yang dibakar memang menggugah selera. Oleh karena itu, tidak sedikit orang menyukai makan makanan yang dibakar.

Hal ini terlihat dari banyaknya warung makan di pesisir pantai dan restoran yang menyediakan menu makanan bakaran.

Penyajian makanan dengan proses pembakaran seperti, ikan bakar, sate, jagung bakar, sosis bakar, daging panggang, ayam bakar, cumi bakar, selalu menjadi pilihan favorit banyak orang.

Akan tetapi, bahan yang digunakan untuk proses pengolahan makanan yang dibakar seperti arang, terkadang menimbulkan kekhawatiran tersendiri.

Perlu kita ketahui, makanan yang dibakar hingga terlalu matang atau overcooked akan memunculkan warna hitam (gosong) akibat pembakaran. Hal ini ternyata bisa berdampak berbahaya bagi kesehatan tubuh.

Baca Juga: 4 Makanan Pencegah Pikun, Konsumsi Jika Anda Sering Pelupa

Untuk mengetahui lebih lanjut, dilansir Ringtimesbanyuwangi.com dari laman Kementerian Kesehatan pada 21 Januari 2021, berikut deretan bahaya sering mengonsumsi makanan yang dibakar.

1. Kanker

Pengolahan makanan dengan cara dibakar dengan suhu tinggi terhadap kandungan protein pada ikan, ayam dan daging bisa membentuk senyawa karsinogenik.

Senyawa ini yang bisa merusak DNA dalam gen dan dapat memicu kanker. Untuk mencegahnya, anda bisa memilih bumbu dengan hati-hati dan jangan memakai bumbu yang minyaknya terlalu banyak.

Halaman:

Editor: Ikfi Rifqi Arumning Tyas

Sumber: Kementerian Kesehatan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x