8 Buah Pembakar Lemak, Semua Mudah Didapatkan di Indonesia

- 4 Februari 2021, 09:45 WIB
 Buah Pembakar Lemak, Semua Mudah Didapatkan di Indonesia
Buah Pembakar Lemak, Semua Mudah Didapatkan di Indonesia /Pixabay/

RINGTIMES BANYUWANGI – Selain sehat, beberapa buah ini adalah pembakar lemak terbaik untuk mendapatkan tubuh yang ideal.

Bagi anda yang ingin menurunkan berat badan, beberapa buah ini bisa anda jadikan menu harian anda.

Dari banyaknya jenis buah, hanya 10 buah terbaik untuk membakar lemak. Apa saja?

Dilansir Ringtimesbanyuwangi.com dari kanal YouTube Saddam Ismail, Kamis 4 Februari 2021, berikut beberapa buah pembakar lemak.

Baca Juga: Gratis Ongkir Rp0 & ShopeePay Deals Rp1 Menanti di Promo Bulanan Shopee SMS!

1. Markisa

Buah ini kaya akan antioksidan, vitamin A, vitamin C, tinggi serat, dan cocok sebagai menu diet anda. Jika mengonsumsi buah markisa secara teratur, maka bisa mengendalikan nafsu makan anda.

Sehingga, keinginan makan anda pun tidak berlebihan dan tetap terkontrol.

2. Alpukat

Anda bisa mengonsumsinya dengan cara apa pun, namun tidak disarankan menambahkan susu kental manis, sebab tinggi akan kalori.

Baca Juga: 5 Makanan Peningkat Imun Selama Covid-19, Segera Konsumsi Daun Kelor

Selain itu, alpukat tinggi akan lemak baik. Jadi, sangat bagus untuk kesehatan jantung dan pembuluh darah anda.

Karena alpukat tinggi kalori, anda bisa mengonsumsinya sebagai pengganti nasi. Alpukat juga bisa membuat anda kenyang lebih lama.

3. Apel

Salah satu buah pembakar lemak adalah apel. Buah ini sangat populer bagi mereka yang menjalankan program diet.

Baca Juga: 7 Hal yang Merusak Imun Tubuh, Salah Satunya Malas Bergerak Alias Mager

Apel bisa anda konsumsi dengan cara apa pun, asalkan kulitnya dikupas terlebih dahulu. Selain itu, apel tinggi serat, sehingga membuat anda merasa kenyang lebih lama.

4. Pisang

Pisang juga menjadi pilihan untuk membakar lemak. Pisang dikenal sebagai buah yang menyebabkan rasa kenyang lebih lama, dan mengembalikan energi tubuh lebih cepat.

Pisang kaya akan karbohidrat kompleks. Jika anda mengonsumsi banyak pisang, maka sebaiknya nasinya dikurangi.

5. Pepaya

Pepaya adalah buah yang mudah untuk kita temui. Pepaya bisa memberikan efek kenyang lebih cepat karena kandungan seratnya.

Baca Juga: 8 Jenis Obat yang Merusak Ginjal, Kurangi Konsumsi Antibiotik dan Pereda Nyeri

Pepaya juga bagus untuk anda yang sedang melakukan diet, serta baik dikonsumsi bagi penderita gangguan lambung maupun maag. Anda bisa mengonsumsinya secara langsung, dan jangan dijus.

6. Semangka

Selain untuk pembakar lemak, semangka juga sebagai pengganti cairan agar tubuh anda tetap terhidrasi.

Anda bisa mengonsumsinya secara langsung maupun dicampur dengan buah-buah sebelumnya.

7. Melon

Melon adalah buah pembakar lemak yang rendah kalori, tinggi serat, tinggi antioksidan, mengandung vitamin C, dan beta-karoten.

Baca Juga: 5 Herbal Pengganti Obat Pereda Nyeri, Jahe Lebih Manjur dari Aspirin

Semua kandungan tersebut sangat bermanfaat bagi kesehatan tubuh anda. Melon sangat cocok bagi anda yang ingin menurunkan berat badan, serta membantu menggati cairan tubuh yang hilang.

Kadar air pada melon juga membantu untuk menurunkan berat badan, jadi konsumsilah melon secara teratur.

8. Jeruk

Jeruk biasa dikonsumsi dengan beragam olahan, seperti es jeruk, teh jeruk, dan jus. Namun, untuk membantu menurunkan berat badan dan membakar lemak, maka dianjurkan untuk memakannya secara langsung.

Sebab, jika diolah menjadi minuman, maka kurang efektif dalam menurunkan berat badan. Tetapi, jika dimakan secara langsung, maka dapat memberikan efek kenyang lebih lama.

Itulah beberapa buah pembakar lemak yang bagus untuk menurunkan berat badan anda.***

Editor: Lilia Sari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah