Teknik Bertanam Hidroponik, Murah dan Praktis

- 27 Agustus 2020, 08:45 WIB
Teknik tanaman hidroponik.*/
Teknik tanaman hidroponik.*/ /Facebook/Dedi Namar

RINGTIMES BANYUWANGI - Banyaknya yang tertarik dengan hidroponik, tapi banyak pula yang mengurungkan niatnya mengingat instalasi hidroponik tergolong mahal, namun jangan khawatir kalian bisa menggunakan teknik bertanam hidroponik tentu murah.

Sebenarnya, kalau untuk sebatas hobi dan untuk mengobati rasa kepingin saja, hidroponik bisa dilakukan secara cepat, praktis dan murah.

Namun sekarang, masalah tersebut sudah bisa diatasi dengan memanfaatkan teknik bertanam hidroponik.

Baca Juga: Doa Mengusap Kepala Anak Yatim Beserta Terjemahannya

Anda bisa melakukan hidroponik dengan berbagai media.

Berikut teknik bertanam hidroponik yang akan kami pandu cara membuat hidroponik dengan menggunakan paralon.

Tentunya bisa Anda buat sendiri di dalam rumah menggunakan alat dan bahan yang bisa dicari dengan mudah.

Cara membuat persiapan bahan:

1. Siapkan gelas atau botol bekas usahakan ukuranya sama 1,5 liter 45pcs

2. Pipa paralon ¼ inci 4meter 2pcs

3. Pipa ³ untuk pembuangan 1pcs

Baca Juga: Tidak Mahal, Segini Biaya Pembuatan SIM A, SIM B, dan SIM C, Beserta Persyaratannya

4. Netpot 5cm pakai tinggi 7cm tidak perlu flanel

5. Pompa air aquarium 12watt

6. Ember tandon

Alat yang dibutuhkan:

1. Pipa besi atau logam ¼

Baca Juga: Ternyata Surga itu Dekat saat Hari Kiamat

2. Holesaw 5cm atau sesuai netpot

3. Spidol untuk menandai titik tengah bor

4. Kompor untuk memanaskan atau bisa juga menggunakan solder

Cara membuat:

memanfaatkan teknik bertanam hidroponik.
Anda bisa melakukan hidroponik dengan berbagai media.

Baca Juga: Dikabarkan Koma, Foto Kim Jong-un Pimpin Pertemuan di Korea Utara Tersebar Luas

Berikut akan kami pandu cara membuat hidroponik dengan paralon yang bisa Anda buat sendiri di dalam rumah menggunakan alat dan bahan yang bisa dicari dengan mudah.

• Pada pembuatan lubang mesin bor, Anda perlu juga menyiapkan alat pelubang mesin bor dengan ukuran yang sama seperti diameter gelas plastik.

Beri jarak per 20 cm pada setiap lubang agar ketika tanaman tumbuh besar tidak akan berhimpitan dengan tanaman di sebelahnya.

• Lubang kedua sisi paralon, kemudian, setelah dua paralon dilubangi dan disamakan panjangnya, Anda harus menutup salah satu lubang dengan penutup paralon, dan sisi lain dipasangi penyambung paralon.

Baca Juga: Fix, Bansos 600 Ribu Cair Besok, Tapi Tidak Semua Peserta Bisa Terima

Pada paralon yang telah disambung, sisi lainnya juga ditutup dengan penutup paralon. Atau Anda bisa menutup kedua paralon dengan sambungan agar air dapat melakukan sirkulasi putar.

• Gelas plastik atau botol yang akan dilubangi Anda samakan dulu jumlahnya dengan lubang yang ada pada paralon.

Sebelumnya, Anda perlu mengingat untuk membiarkan satu lubang terbuka. Lubang yang dibiarkan kosong tersebut nantinya akan digunakan untuk pemberian nutrisi hidroponik buatan sendiri dalam bentuk larutan cair.

• Sekarang, Anda sudah bisa melanjutkan cara membuat hidroponik dengan paralon dengan membuat lubang pada gelas plastik.

Baca Juga: Dugaan 4 ABK WNI Disiksa di Kapal China, Kemlu Dalami Laporan

Panaskan solder listrik, kemudian buat lubang-lubang kecil pada bagian bawah dan sisi gelas.

Apabila semua gelas dengan jumlah yang sesuai dengan lubang pada paralon telah dibuat, sekarang Anda bisa melanjutkan ke tahap semai benih.

• Media tanam yang bisa dipakai di dalam cara membuat hidroponik menggunakan paralon ini bukan hanya satu, tapi lebih baik Anda gunakan busa saja dikarenakan mampu menyerap air lebih lama.

Ambil beberapa buah busa (seperti busa sofa), lalu potong kotak ukuran sedang atau disesuaikan dengan ukuran gelas. Pastikan busa tersebut bisa masuk ke dalam gelas plastik.

• Langkah berikutnya, Anda selipkan benih tanaman ke dalam busa.

Baca Juga: Tuntutan Panupong Jadnok dalam Aksi Protes Anti-Pemerintah Thailand

Anda bisa menanam beberapa jenis tanaman sekaligus.

Setelah benih sudah disisipkan ke dalam busa, selanjutnya langsung saja Anda masukkan potongan busa yang telah berisikan bibit tanaman ke dalam gelas plastik.

• Setelah melewati proses keempat atau penanaman benih, sekarang Anda bisa langsung tuang air bersih yang belum bercampur dengan senyawa kimia ke dalam paralon lewat lubang paralon yang sengaja dikosongkan.

Anda bisa menggunakan selang dengan pompa untuk memasukkan air ke dalam paralon. Yang perlu diingat adalah tinggi air jangan sampai memenuhi paralon. Pastikan ada sisa ruang agar tanaman juga memperoleh oksigen.

Baca Juga: 5 Ide Usaha Rumahan Kreatif yang Bisa Anda Lakukan di Masa Pandemi Covid-19

• Selanjutnya, Anda hanya perlu menunggu beberapa hari hingga tanaman mengalami pertumbuhan vegetatif atau generatif.

Apabila sudah tampak tumbuh, berikutnya Anda sudah bisa memberikan larutan nutrisi yang telah dibuat dan siapkan secara rutin setiap hari. Jangan sampai tanaman tidak mendapatkan nutrisi yang cukup untuk pertumbuhannya.***

 

Editor: Firda Marta Rositasari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x