Miliki Biaya Hidup Dua Kali Lipat dari Jakarta, Harga 5 Produk ini Lebih Murah di Timor Leste

2 November 2020, 14:45 WIB
Rokok Marlboro dan Bir Impor /

RINGTIMES BANYUWANGI - Sejak memerdekakan diri dari Indonesia, Timor Leste menjadi Negara termuda di Asia Tenggara.

Sebagai Negara termuda, Timor Leste juga diklaim sebagai negara termiskin di dunia. Bank dunia menyatakan bahwa Negara ini masih belum menunjukkan peningkatan pendapatan sejak 18 tahun terakhir.

Timor Leste memiliki jumlah pendapatan 166,67 $ atau sekiat Rp2 juta 500 ribu setiap bulan adalah setengah dari jumlah pendapatan per kapita masyarakat di Indonesia yang mencapai 301,51 $ atau sekitar Rp4 juta 500 ribu setelah wajib pajak.

Baca Juga: Tahukah Anda, Tingkat Kejatahan di Timor Leste Jauh Lebih Rendah Dibandingkan di Indonesia

Dengan jumlah pendapatan tersebut, Timor Leste memiliki biaya hidup yang cukup mahal.

Dilansir oleh ringtimesbanyuwangi.com dari numbeo, jika hidup di Timor Leste Anda perlu menyiapkan dana dua kali lipat dari jumlah biaya yang Anda keluarkan dari biaya hidup di Jakarta.

Mengapa demikian? Di Timor Leste semua kebutuhan pangan dan biaya hidup sangatlah mahal.

Pasalnya, semua kebutuhan bahan diperoleh dari hasil impor dari negara-negara tetangga seperti Indonesia dan Austraslia.

Baca Juga: 5 Keunggulan Timor Leste Sebagai Negara Termiskin di Dunia Dibandingkan Indonesia

Meskipun begitu, di Timor Leste ternyata memiliki beberapa jenis produk yang harganya jauh lebih murah dibandingkan dengan Indonesia.

Berikut adalah daftar lima produk yang harganya jauh lebih murah dibandingkan harga di Indonesia.

1. Mobil Toyota Corolla Sedan

Timor Leste harga mobil Toyota Corolla Sedan 1.61 97kW Comfort memiliki harga 25.000 $ atau setara dengan Rp375 juta sekian.

Sedangkan di Indonesia, harga mobil tersebut dijual dengan harga 27.950 $ atau sekitar Rp487 juta sekian.

Harga jual mobil tersebut tentu jauh lebih murah dibandingkan di Indonesia.

Baca Juga: Tahukah Anda, Ternyata Biaya Hidup di Timor Leste Dua Kali Lipat dari Jakarta

2. Keju

Kedua, harga keju di Timor Leste sekitar 56 persen lebih murah dibandingkan dengan Indonesia.

Di Indonesia, harga 1 kg keju biasa dibandrol dengan harga 7,82 $ atau setara dengan Rp114 ribu.

Di Timor Leste, keju biasa di jual di pasaran dengan harga 5,00 $ atau setara dengan Rp72 ribu.

Baca Juga: Sesumbar Ramos Horta, Timor Leste akan Menjadi Negara Kaya Menyamai Dubai

3. Bir Impor

Harga bir impor di Timor Leste jauh lebib murah dibandingkan dengan Indonesia. Di sana, bir impor dijual dengan harga 2,50 $ atau setara dengan Rp36 ribu untuk setiap botol (0,33 liter).

Sedangkan di Indonesia, harga bir impor dapat mencapai 3,43 $ atau setara dengan Rp50 ribu dengan ukruan yang sama.

4. Rokok Marlboro

Harga rokok di Timor Leste ternyata jauh lebih murah jika dibandingkan dengan Indonesia.

Di sana rokok Marlboro dibandrol dengan harga  1,50 $ atau setara dengan Rp21 ribu.

Sedangkan di Indonesia, rokok dengan merek yang sama dijual di pasaran dengan harga 1,78 $ atau sekitar Rp26 ribu untuk setiap bungkusnya.

Baca Juga: Insiden Pemberontakan di Timor Leste, Ramos Horta Hampir Mati Ditembak

5. Tarif Jaringan Telekomunikasi

Dan yang kelima adalah biaya jaringan telfon yang jauh lebih murah.

Di Timor Leste, satu menit tarif seluler prabayar lokal tanpa discount maupun paket berkisar Rp 0,08 $, yakni setara dengan Rp1.215 rupiah.

Di Indonesia, satu menit tariff seluler tanpa paket dan discount mencapai 0,10 $ atau sekitar Rp1.400 rupiah.  

Itulah lima produk yang dijual lebih murah di Timor Leste dibandingkan di Indonesia.***

 

Editor: Ikfi Rifqi Arumning Tyas

Sumber: Numbeo

Tags

Terkini

Terpopuler