ABK Indonesia Dilaporkan Minum Air Laut dan Berdiri Selama 30 Jam

- 7 Mei 2020, 15:02 WIB
/

"Kami telah berkoordinasi, termasuk mengenai dugaan ada eksploitasi terhadap ABK kita (Indonesia)," kata Menteri Edhy dalam keterangan resmi yang diterima di Jakarta, Kamis, 7 Mei 2020.

 

Dalam rilis yang dikutip Antara, ia menyampaikan Kementerian Kelautan dan Perikanan telah melakukan Komunikasi dengan Kementerian Luar Negeri, Kementerian Perhubungan, Kementerian Tenaga Kerja, termasuk Badan Nasional Penempatan dan Perlindungan Tenaga Kerja Indonesia (BNP2TKI) untuk memastikan kebenaran video itu.

Baca Juga: Seorang Wanita di AS Tewas Diterkam Buaya Peliharaan Temannya

Seperti kami kutip dari artikel berjudul ABK Indonesia Dilaporkan Minum Air Laut dan Berdiri 30 Jam, Edhy Prabowo Notifikasi RMFO

Menteri Edhy mengatakan, KKP fokus pada dugaan eksploitasi terhadap ABK Indonesia seperti dilaporkan media Korea, MBC News.

 

Disebutkan ada beberapa ABK yang mengaku bahwa tempat kerja mereka sangat tidak manusiawi.

 

Mereka bekerja sehari selama 18 jam, bahkan salah satu ABK mengaku pernah berdiri selama 30 jam. Para ABK Indonesia juga dilaporkan diminta minum air laut yang difilterisasi.

Halaman:

Editor: Galih Ferdiansyah

Sumber: Pikiran-Rakyat.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah